SUARA INDONESIA

Wagub Emil Kepincut Lezatnya Olahan Ikan Tongkol dan Layang Khas Banyuwangi

Muhammad Nurul Yaqin - 08 January 2024 | 21:01 - Dibaca 765 kali
News Wagub Emil Kepincut Lezatnya Olahan Ikan Tongkol dan Layang Khas Banyuwangi
Wakil Gubernur (Wagub) Jatim Emil Elestianto Dardak ajak gemar makan ikan. (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, BANYUWANGI - Bumi Blambangan terkenal akan produksi ikan, terutama tangkapan ikan di Kecamatan Muncar. Hal itu menarik perhatian Wakil Gubernur (Wagub) Jatim Emil Elestianto Dardak. 

Emil mengunjungi Banyuwangi dalam rangka mendengar keluhan nelayan Muncar, Banyuwangi, tentang anjloknya harga ikan di pasaran.

Selain itu, Emil turut menyaksikan lomba masak ikan tongkol dan ikan layang Muncar yang saat ini tangkapan dua ikan tersebut sangat melimpah di sana.

Dalam kegiatan tersebut, Emil bersenda gurau dan mengobrol banyak dengan masyarakat setempat. Mulai dari pembahasan pengolahan ikan dan lainnya. 

Emil menjelaskan, masyarakat dapat mengolah hasil tangkapan dengan lebih bervariasi. Terutama menjadi olahan siap santap dan menarik selera. 

"Ternyata ikan tongkol sama ikan layang bisa diolah dalam berbagai bentuk makanan enak. Mau dibakar, dipepes, dikari, dipindang, mau dikrispi enak banget," ujarnya.

Emil dan sang istri Arumi Bachsin tengah fokus dalam mengupayakan peningkatan kegiatan gemar makan ikan. Tidak hanya di daerah yang notabennya penghasil tangkapan ikan, tetapi juga di daerah lain. 

Sehingga, selain angka konsumsi gemar makan ikan meningkat. Kualitas perekonomian masyarakat mampu terkerek dengan olahan ikan yang lebih bervariasi. 

"Ini yang mau kita dorong kebetulan arumi bergerak di Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan). Tapi buatnya tidak di sini (Banyuwangi, Red) karena di sini sumbernya. Nanti kami akan membuatnya di Surabaya, Malang, supaya mereka menyerap tangkapan ikan tongkol dan layang," lanjutnya. 

Di sela pembicaraan tersebut, Emil dengan asiknya menyantap olahan ikan. Secara spontan juga Emil mengobrol para ibu-ibu sambil mengutarakan sedapnya olahan ikan tersebut. 

"Enak tenan iki," celetuknya saat mencicipi satu per satu olahan masakan ikan tongkol dan ikan layang di acara tersebut.

Di akhir sesi, Emil memastikan hasil kegiatan di Kecamatan Muncar dapat disebarluaskan ke daerah lain. Sehingga mampu mengajak masyarakat luas untuk gemar makan ikan. 

"Kita akan coba bekerja sama untuk menggalakkan masyarakat gemar makan," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV