SUARA INDONESIA

Satreskoba Polres Madiun Tes Urine Sopir Angkutan Umum, Semua Pengemudi Bebas Narkotika

Prabasonta - 04 April 2024 | 19:04 - Dibaca 964 kali
News Satreskoba Polres Madiun Tes Urine Sopir Angkutan Umum, Semua Pengemudi Bebas Narkotika
Satreskoba Polres Madiun dan Dinas Kesehatan sedang melakukan tes urine para sopir kendaran umum di Terminal Caruban Madiun. (Foto: Ery P/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, MADIUN - Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polres Madiun melakukan pemeriksaan para sopir angkutan umum, utamanya bagi sopir bus jarak jauh, yang beroperasi di Terminal Caruban, Madiun, Jawa Timur, Kamis (4/4/24).

Kasat Narkoba Polres Madiun AKP Robi Harsono, bersama petugas dinas kesehatan setempat melakukan pengecekan urine, gula darah acak, asam urat dan kolesterol para sopir yang membawa penumpang dan masuk ke Terminal Caruban.

"Pengecekan dilakukan terhadap sopir kendaraan umum supaya dapat mengurangi risiko kecelakan di jalan raya. Untuk itu, kesehatan para sopir harus dalam kondisi prima di saat mengemudi. Alhamdulilah, tidak ada sopir yang kedapatan menggunakan narkoba," tuturnya.

Menurutnya, tujuan operasi kesehatan terhadap para sopir bus ini, agar selama perjalanan arus mudik Lebaran tidak terganggu akibat kesehatan pengemudinya.

"Kami berharap, setelah dilakukan pemeriksaan dan pemahaman, para sopir kendaraan umum dapat menjalankan tugasnya, sehingga tercipta rasa nyaman dan aman bagi para pemudik," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Prabasonta
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV