SUARA INDONESIA

Tranformasi ke Kereta Baru, PT INKA Selesaikan 11 Train Set Kereta New Generation

Prabasonta - 04 May 2024 | 08:05 - Dibaca 848 kali
News Tranformasi ke Kereta Baru, PT INKA Selesaikan 11 Train Set Kereta New Generation
Kereta New Generation Produksi PT INKA merupakan karya anak bangsa, nampak fasilitas mewah di kelas ekonomi serba digital. (Foto: Ery Pramudya/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, MADIUN - PT Industri Kereta Api (INKA) di Jalan Yos Sudarso 71 Kota Madiun, merupakan perusahaan manufaktur sarana perkeretaapian pertama dan terbesar di Asia Tenggara.

Jumat (3/5/2024) kemarin, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini mengundang awak media dalam Halalbihalal di pabriknya.

Manager Humas PT INKA Agung Dwi Cahyono menjelaskan, pabriknya telah selesai mengerjakan pesanan dan mengirimkan 11 train set kereta new generation ke PT Kereta Api Indonesia (KAI).

"Yang terdiri dari delapan rangkaian kelas eksekutif (K1), dua rangkaian kelas ekonomi(K3), dan rangkaian campuran dari empat car K1, lima car K3, satu kereta makan, serta satu kereta pembangkit," terangnya.

Tidak haya itu, INKA juga sudah mengirim tiga car non train set, yang terdiri dari satu gerbong kereta makan dan gerbong kereta bagasi.

"Untuk rangkaian train set 12 kini sudah masuk dalam proses pengujian dinamis di lintas. Sementara train set selanjutnya masih dalam proses produksi," ucap Agung.

Perlu diketahui produksi rangkaian kereta new generation merupakan wujud dari dedikasi kerja keras anak bangsa, untuk memberikan kualitas terbaik aman dan nyaman untuk transportasi darat yaitu kereta api.

Adapun keunggulan dari kereta api new generation ini cukup signifikan di banding generasi sebelumnya. Contoh kelas ekonomi yang digunakan rangkaian KA Majapait kapasitas yang dulunya 106 kursi dengan formasi 3-2 dengan sandaran tegak lurus saling berhadapan. Kini bertranformasi menjadi 72 dengan formasi 2-2 jauh lebih nyaman bagi penumpang ekonomi.

Dilengkapi dengan fitur digital passenger information dan display system dan customer service on train yang ditampilkan dalam bentuk digital. Seperti nomor kursi digital, informasi stasiun tujuan terakhir saat ini dan yang akan dilalui, perkiraan waktu kedatangan.

Dan informasi pintu terbuka/tertutup, status isi/kosong toilet, suhu ruangan, baris tempat duduk, serta nama dan nomor handphone petugas.

Tidak hanya itu, kereta new generation produksi PT INKA juga dilengkapi dengan corrugeted below pada sambungan antarkereta. Ada perbedaan yang cukup signifikan dengan gerbong generasi lama. Adanya pintu otomatis lengkap dengan anti-trap.

Begitupun pintu  masuk bordes menuju pintu masuk ruang penumpang dan penghubung antar kereta sudah otomatis. Sehingga aman dan nyaman bagi para penumpang kereta apai," pungkas Agung sambil menunjukan cara mengoperasionalkan. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Prabasonta
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV