SUARA INDONESIA

Jabat Plh Bupati Banyuwangi, Mujiono Prioritaskan Ini

Muhammad Nurul Yaqin - 18 February 2021 | 13:02 - Dibaca 1.29k kali
Pemerintahan Jabat Plh Bupati Banyuwangi, Mujiono Prioritaskan Ini
Pelaksana harian (Plh) Bupati Banyuwangi, Mujiono.

BANYUWANGI- Setelah resmi menjabat sebagai pelaksana harian (Plh) Bupati Banyuwangi, Mujiono mengaku akan mengawal roda pemerintahan dengan baik.

Dalam beberapa hari kedepan dirinya akan memprioritaskan penataan kota mulai dari kebersihan, ketertiban, dan keindahan.

Mujiono menyebut, penataan di sektor kebersihan diantaranya yang ada di tempat publik, ruas-ruas jalan, ruang terbuka hijau atau RTH baik di pusat kota maupun di kecamatan, hingga kebersihan berasal dari rumah tangga.

"Itu sebenarnya pekerjaan yang biasa dilakukan, tapi kalau tidak selalu diawasi, atau diingatkan kadang-kadang juga akan menjadi kumuh," kata Mujiono.

Pada ranah ketertiban, Mujiono mengaku akan menertibkan kendaraan yang melakukan parkir sembarangan. Karena dirinya sering melihat fasilitas umum seperti trotoar yang biasa dipakai pejalan kaki, namun digunakan untuk parkir roda dua maupun becak.

"Bahkan jalan yang mestinya digunakan untuk lalu lintas, digunakan untuk parkir kendaraan yang tidak semestinya. Itu menjadi atensi kami supaya lalu lintas menjadi lancar," ungkapnya.

Sedangkan di sektor keindahan, Mujiono akan merapikan sejumlah titik seperti taman RTH dan tumbuh-tumbuhan yang ada di jalan.

"Keindahan penting sekali karena daerah kita menjadi daerah kabupaten wisata, tentu keindahan harus dibangun. Sehingga keindahan kota ini akan nampak," imbuhnya.

Selain di tiga sektor tersebut, Mujiono juga memprioritaskan perbaikan lampu penerangan jalan utama (PJU) yang sering terjadi gangguan. Serta pemeliharaan saluran di ruas jalan kota, sebagai antisipasi banjir mengingat masih musim penghujan.

"Termasuk ruas jalan perkotaan, jalan-jalan utama yang berlubang perlu ada penambalan yang signifikan. Serta penanggulangan Covid-19 terutama di desa dengan PPKM berskala mikro," jelasnya.

Sebelumnya, Sekda Banyuwangi Mujiono telah dilantik menjadi Plh Bupati Banyuwangi pada Rabu (17/2/2021) malam. Mujiono telah mengantongi SK pengangkatan sebagai Plh Bupati Banyuwangi dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas periode 2016-2021 yang telah berakhir masa jabatannya, telah menyerahkan memori jabatan pada Mujiono.

Mujiono menduduki posisi tersebut hingga paslon Bupati-Wakil Bupati Banyuwangi definitif yang terpilih pada Pilkada serentak 9 Desember 2020 lalu, Ipuk Fiestiandani dan Sugirah resmi dilantik. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024