SUARA INDONESIA

Carok di Sampang Madura, Lengan Kiri Korban Nyaris Putus

Hoirur Rosikin - 09 September 2022 | 12:09 - Dibaca 9.60k kali
Peristiwa Daerah Carok di Sampang Madura, Lengan Kiri Korban Nyaris Putus
Korban carok terbaring di rumah sakit (Foto Istimewa)

SAMPANG - Peristiwa carok di Desa Masaran, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Pulau Madura, membuat korban bersimbah darah dan lengan kirinya nyaris putus, akibat dibacok menggunakan senjata tajam, Jumat (09/09/2022).

Korban carok berinisial R, warga Desa Masaran yang dibacok di halaman rumahnya oleh warga Desa Tlagah, Sampang, Pulau Madura. 

Saat ini korban sudah dirawat di Klinik Sahabat.

Warga Masaran yang tidak mau disebut namanya, membenarkan adanya kejadian carok tersebut.

" Iya benar mas R dibacok di halaman rumahnya. Dengan luka di lengannya," ujarnya.

Sementara, Chotibul Umam mantan Kades Tlagah juga membenarkan adanya carok tersebut, yang melibatkan warga Tlagah.

" Benar mas warga Tlagah yang terlibat carok dengan R. Namun, saya belum tahu pasti siapa namanya warga Tlagah tersebut," ucapnya.

Sedangkan Iptu Rizky, Kapolsek Banyuates saat dikonfirmasi juga membenarkan, adanya carok di Desa Masaran.

" Kami akan segera mengamankan pelaku pembacokan, yang terjadi di Desa Masaran tersebut," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Hoirur Rosikin
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV