SUARA INDONESIA

Bentuk Karakter Humanis, Polisi di Pamekasan Rutin Gelar Pengajian

Chandra Kirana - 16 January 2021 | 08:01 - Dibaca 474 kali
TNI/Polri Bentuk Karakter Humanis, Polisi di Pamekasan Rutin Gelar Pengajian
Kapolsek Larangan Iptu Tamsil Efendi saat memimpin pengajian rutin di Mapolsek. (Dok. Humas Polres)

PAMEKASAN- Personel Polsek Larangan menggelar pengajian rutin di Ruang Bhayangkari Mapolsek dipimpin Kapolsek IPTU Tamsil Efendi yang diikuti seluruh anggota Polsek Larangan, Jumat (15/01/2021).

Kapolsek Larangan IPTU Tamsil Efendi mengatakan, bahwa pengajian rutin tersebut wajib bagi seluruh anggota yang beragama Islam. Pengajian ini juga dalam rangka meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT.

Menurutnya pengajian rutin ini sebagai wadah untuk membentuk karakter anggota Polri khususnya anggota Polsek Larangan agar menjadi lebih humanis.

“Dengan harapan sikap mental personel Polri yang baik akan menciptakan hasil pelaksanaan tugas yang baik dan bijaksana yang dapat dipertanggungjawabkan, sehingga citra Polri akan semakin baik dimata masyarakat,” paparnya.

“Yasinan dan tausiah agama merupakan bentuk pembinaan mental dan rohani bagi kita semua,” pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Chandra Kirana
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV