SUARA INDONESIA

Harga Cabai di Banyuwangi Kian Pedas, Tembus Rp 90 Ribu per Kg

Muhammad Nurul Yaqin - 08 June 2022 | 09:06 - Dibaca 1.70k kali
Ekbis Harga Cabai di Banyuwangi Kian Pedas, Tembus Rp 90 Ribu per Kg
Aktivitas pedagang bumbu dapur di Pasar Banyuwangi, Rabu (8/6/2022). (Muhammad Nurul Yaqin/suaraindonesia.co.id).

BANYUWANGI- Pergerakan harga cabai di Kabupaten Banyuwangi mengalami kenaikan cukup fantastis. Di pasar tradisional harga cabai rawit menembus Rp 90 ribu per kilogram.

Riama (35), salah satu pedagang di Pasar Banyuwangi mengatakan, tak hanya cabai rawit yang meroket, harga cabai merah besar juga ikut naik.

"Cabai rawit kembali naik semalam, dari Rp 80 jadi Rp 90 ribu per kilogram. Cabai merah kini Rp 70 ribu, sebelumnya berkisar Rp 40 ribu," ucap Riama, Rabu (8/6/2022) pagi.

Dia menyebut, kenaikan harga cabai sudah terjadi sepekan terakhir. Cabai rawit yang awalnya juga Rp 40 ribu terus mengalami kenaikan ke harga Rp 60 ribu, Rp 80 ribu, kini mencapai Rp 90 ribu per kilogram.

"Harga cabai naik, katanya stok yang berkurang akibat panen petani rusak dikarenakan cuaca dan hama," tutur Riama.

Kenaikan harga cabai ini membuat pedagang bumbu dapur lain termasuk dirinya, terpaksa mengurangi stok untuk meminimalisir kerugian.

"Dari 40 kilogram, saya kurangi jadi 20 kilogram. Gimana ya, konsumen juga mengurangi pembelian. Biasanya beli setengah kilo, seperempat kilo, kini cuman setengah ons," bebernya.

Tak hanya harga cabai, Riama menyebut, harga bawang merah, tomat dan ranti mawar pun mulai merangkak naik.

"Bawah merah naik Rp 40 ribu yang awalnya Rp 32 ribu per kilonya. Sementara tomat dan ranti mawar naik Rp 18 ribu," pungkas dia. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV