SUARA INDONESIA

Lama Menjanda, Begini Cara Aura Kasih Atasi Hasrat Bercinta

Mohammad Sodiq - 02 November 2021 | 09:11 - Dibaca 1.98k kali
Hiburan Lama Menjanda, Begini Cara Aura Kasih Atasi Hasrat Bercinta
Foto Instagram Aura Kasih.

MALANG - Siapa yang tak kenal Aura Kasih? Ya, penyanyi yang memiliki badan seksi dambaan para lelaki itu, blak blakan soal cara mengatasi hasrat bercinta.

Pelantun lagu Mari Bercinta itu telah lama menyandang status janda. April 2021 lalu ia resmi bercerai dengan Eryck Amaral. Hingga sampai saat ini, ibu satu anak itu belum menemukan sosok pengganti sang mantan suami.

Kepada Deddy Corbuzier, ia mengaku ingin menikah lagi, namun tidak terburu-buru.

"Ya haruslah, saya pengen punya anak lagi. Mau, tapi ga buru-buru," ujar Aura Kasih dalam Podcast YouTube Deddy Corbuzier dengan judul "Yes!! Seks Penting Soalnya... Aura Kasih" yang dikutip suaraindonesia.co.id, Selasa (02/11/2021).

Menurut Aura Kasih, hasrat itu merupakan hal yang penting untuk menangkal stres. Walaupun cukup lama menjanda, perempuan berumur 34 tahun itu bisa mengatasi hasrat seksualnya.

"Setiap orang beda-beda kali ya. Kalau aku sih touching (sentuhan) itu pelepas stres. Karena mau diperhatiin lewat apapun seperti WhatsApp atau telpon kayaknya ga bisa aja gitu. Dari sentuhannya kita bisa ngerasain," bebernya.

Menurutnya, Sex Toys atau alat bantu seks bukanlah jalan satu-satunya untuk memuaskan hasrat bercinta. Bahkan ia mengaku tak pernah mencoba alat tersebut.

"Gue gak sih, ga pernah, itu mainan. Gue ga tau dan ga pernah nyoba, elo ngerasa kasian ga sih sama diri sendiri lagi mas, kan bohong kan," bebernya.

Aura Kasih punya cara tersendiri dikala birahinya meningkat. Daripada menggunakan sex toys, ia lebih memilih untuk melakukan hipnoterapi.

"Mendingan dialihkan ketempat lain aja. Jangan fokus disitu (seks). Memang kita butuh tapi jangan fokus disitu. Kita bisa hipnoterapi diri kita sendiri, supaya kita lebih kalem. Kita ngobrol aja, dialihkan pikirannya, meditasi, kerjaan yang bisa menyibukkan kita," ucap Aura Kasih.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Mohammad Sodiq
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya