SUARA INDONESIA

Yuk Disimak, Beberapa Tips Diet Sehat Untuk Menurunkan Lemak Di Dalam Tubuh

Ambang Hari Laksono - 05 November 2021 | 19:11 - Dibaca 1.02k kali
Hiburan Yuk Disimak, Beberapa Tips Diet Sehat Untuk Menurunkan Lemak Di Dalam Tubuh
Foto : Diet Sehat Ala Dokter Sobri

SUARA INDONESIA - Banyak orang yang menganggap bahwa diet merupakan pola makan dengan mengurangi porsi dan jenis makanannya.

Diet yang sehat ternyata tidak semudah dan sesimpel kedengarannya. Apabila kita salah dalam melakukan pola diet sehat,justru bisa menjadi boomerang bagi berat badan.

Itu sebabnya, cara diet sehat memerlukan panduan yang tepat guna mengurangi berat badan. 


Berikut Tips dan Panduan Cara Diet yang sehat dan tidak membahayakan bagi tubuh :


1. Menghitung Kebutuhan Kalori

Sebelum merancang menu makanan, cara yang paling tepat memulai diet sehat yaitu mengenali kebutuhan kalori. Setiap orang memiliki kebutuhan kalori yang berbeda berdasarkan berbagai faktor, seperti usia hingga kondisi kesehatan.

Dengan memperoleh jumlah kalori yang tepat dari makanan dan minuman, tubuh mendapatkan energi yang dibutuhkan. Alhasil, fungsi tubuh akan berjalan normal, mulai dari berpikir, memompa darah, hingga bernapas.

 

2. Mengatur Porsi Makan

Selain kebutuhan kalori, cara diet sehat lainnya yang perlu diperhatikan yaitu mengatur porsi makan. Pada saat menjalani diet, bukan berarti kita harus menghindari berbagai jenis makanan. Pasalnya, semua jenis makanan tetap dibutuhkan oleh tubuh, hanya saja Anda perlu mengatur porsi makan dengan baik.

 

3. Membuat Jadwal Makan Yang Teratur

Banyak orang yang percaya, melewatkan waktu makan dapat menurunkan berat badan dengan cepat. Pada kenyataannya, hal ini tidak benar. Setiap waktu makan adalah penting sebagai salah satu cara menjalani diet yang sehat. Melewatkan waktu makan justru membuat tubuh merasa cepat lapar, gula darah naik-turun drastis, dan stres.

 

4. Makan Secara Perlahan

Makan secara perlahan ternyata termasuk bagian dari cara aman untuk menjalani diet sehat. Metode ini terkadang membuat kita merasa kenyang lebih cepat. Sedangkan, makan terlalu cepat justru tidak memberikan tubuh waktu yang cukup untuk mengirimkan sinyal hormonal tersebut. 

 

5. Makan Sampai Tidak Merasa Lapar

Bila ingin program menurunkan berat badan berhasil, usahakan makan sampai tidak merasa lapar.

 

6. Olahraga Teratur

Olahraga merupakan bagian penting apabila kita sedang menjalankan program diet. Disamping harus mengatur pola makan dengan baik, olahraga nyatanya adalah cara yang  paling efektif untuk membantu menurunkan kandungan lemak yang ada di tubuh kita.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Ambang Hari Laksono
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV