SUARA INDONESIA

Resmi! Serial Squid Game Season Dua Akan Segera Hadir Di Netflix

Ambang Hari Laksono - 13 June 2022 | 15:06 - Dibaca 1.34k kali
Hiburan Resmi! Serial Squid Game Season Dua Akan Segera Hadir Di Netflix
Ilustrasi Serial Squid Game (Foto Istimewa)

SUARA INDONESIA — Squid Game akan kembali hadir di season 2. Sutradara dan penulis naskah Hwang Dong-hyuk memastikan bahwa karakter Gi-Hun dan Front Man juga akan kembali. Karakter Gi-hun diperankan oleh aktor Lee Jung-jae, sedangkan aktor veteran Gong Yoo menjadi Front Man.

"Babak yang baru akan segera datang," kata Hwang Dong-hyuk dalam suratnya kepada penggemar, dikutip dari benarnews.com, Senin (13/6/2022).

"Sekarang Gi-hun sudah kembali. Front Man sudah kembali. Season 2 akan datang," tulis Hwang.

Squid Game season 2 juga akan memperkenalkan boneka baru bernama Cheol-su. Boneka tersebut merupakan pacar dari boneka wanita Young-hee yang viral di media sosial karena bisa mengeksekusi peserta Squid Game.

Squid Game adalah serial Netflix paling sukses sejauh ini. Dalam empat minggu rilis, Squid Game dapat mencapai 1,65 juta jam penayangan.

Hwang Dong-hyuk yang sebelumnya terkenal dengan drama sejarah seperti The Fortress. Dia kemudian berterima kasih kepada penggemar global atas kesuksesan Squid Game, yang membutuhkan waktu 12 tahun untuk menyelesaikannya.

"Butuh waktu 12 tahun untuk menghidupkan musim pertama Squid Game tahun lalu," kata Hwang. "Tapi butuh 12 hari untuk Squid Game menjadi serial TV paling populer," katanya.

Squid Game yang berkisah tentang game mematikan berhadiah uang juga mendapatkan penghargaan Screen Actors Guild (SAG). Squid Game juga mendapatkan nominasi Emmy Award.

Meski baru debut dengan Squid Game, kemampuan akting Jung Ho-yeon berhasil memukau publik. Kesuksesan perannya dalam serial Squid Game berhasil membawa Jung Ho-yeon ke kancah perfilman internasional sebagai seorang aktris.

Belum lama ini Jung Ho-yeon juga dikabarkan akan terlibat dalam serial Thriller Disclaimer dan akan beradu akting dengan Cate Blanchett.

Jung Ho Yeon memikat penonton dengan potongan rambut pendek bergelombang dan poni acaknya saat memerankan karakter Kang Sae Byok dalam serial drama populer tahun 2021, Squid Game. 

Penampilan Jung Ho Yeon sebagai Kang Sae Byeok di Squid Game membuat kesan di hati para penggemar drama Korea. Sayangnya, karakternya mati di film season pertama itu.

Namun, sang pencipta sekaligus sutradara, Hwang Dong Hyuk tak menutup kemungkinan menghadirkan kembali Jung Ho Yeon di Squid Game Season 2. Dilansir dari People, hal itu disampaikannya dalam wawancara dengan Deadline akhir pekan lalu.

"Sebagian besar sudah mati. Saya akan mencoba sesuatu untuk mengembalikannya ke musim kedua," katanya.

Hwang Dong Hyuk lalu menunjuk Jung Ho Yeon yang duduk di sebelahnya. "Misalnya, dia punya saudara kembar, begitu," ungkapnya.

Squid Game mencuri perhatian di Screen Actors Guild Awards atau SAG Awards 2022. Dalam ajang yang digelar di Santa Monica, California pada Februari 2022, drama Korea produksi Netflix ini berhasil meraih tiga trofi.

Masing-masing satu untuk Jung Ho Yeon dan Lee Jung Jae dalam Outstanding Performance by an Actor in a Drama Series untuk pemenang pria dan wanita. Satu lagi adalah Penampilan Aksi Luar Biasa oleh Ansambel Stunt dalam Serial Televisi.

Dilansir dari Soompi, ini merupakan kemenangan bersejarah bagi industri hiburan Korea Selatan. Baik Lee Jung Jae maupun Jung Ho Yeon adalah pemenang pertama dari Korea di ajang bergengsi ini.

Ekspresi terkejut juga terlihat dari pidato kemenangannya. "Ya ampun. Terima kasih banyak. Ini sangat besar," katanya melalui bantuan seorang penerjemah, sedikit tergagap.

Dia menambahkan, "Saya menulis sesuatu, tapi saya rasa saya tidak bisa membacanya. Terima kasih banyak SAG Awards. Terima kasih kepada penonton global atas minat mereka pada Squid Game, dan terima kasih tim Squid Game!," pungkasnya. (*Amb)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Ambang Hari Laksono
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV