SUARA INDONESIA

Ustazah Haneen Akira: Perasaan Tidak Pernah Salah

Redaksi - 27 January 2022 | 11:01 - Dibaca 4.87k kali
Khazanah Ustazah Haneen Akira: Perasaan Tidak Pernah Salah
Ustazah Haneen Akira (Foto: Tangkapan Layar Kanal YouTube Haneen Akira)
JEMBER- Perasaan tidak pernah salah, ia layaknya sebilah pisau yang memiliki banyak manfaat ketika digunakan sesuai dengan tempat dan kegunaannya. Sebaliknya pisau juga dapat mendatangkan luka, ketika tidak digunakan dengan seharusnya.

Ustazah Haneen Akira, menjelaskan bahwa tidak ada baper (Bawa Perasaan) yang buruk, karena perasaan sendiri datangnya dari Allah SWT. 

Dirinya menegaskan bahwa perasaan hanyalah alat yang digunakan untuk merespond berbagai hal, yang dengan respond tersebut munculah tindakan-tindakan. 

"Tidak semua baper itu buruk, tidak semua baper itu jelek, karena yang namanya perasaan itu datangnya dari Allah, dia hanya alat," paparnya.

Layaknya sebuah alat, menurut ustazah Haneen, maka fungsi dari adanya perasaan tersebut tergantung si pemiliknya. Jika digunakan dengan bijak maka ia akan menjadi sumber kekuatan dan energi. 

Namun, jika digunakan dengan emosi serta nafsu yang menyertainya, maka perasaan tersebut akan membawa pada hal-hal negatif, yang tidak hanya memperburuk hati dan pikiran, tetapi juga bisa merusak badan.

"Rasa kita ini, kita pakai untuk apa? Apakah perasaan ini kita pakai untuk menggores-gores, menyilet-nyilet, menyayat-nyayat hati kita atau sebaliknya perasaan ini jadi sumber energi, sumber kekuatan, itu kita yang menentukan," ungkapnya dalam kanal YouTube Haneen Akira.

Maka ujarnya, tidak perlu menyalahkan hati ataupun perasaan, karena itu datangnya dari Allah. Cukup dipelajari bagaimana perasaan tersebut sebaiknya digunakan, agar tetap membawa manfaat juga kebaikan dalam kehidupan. (Ree)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya