SUARA INDONESIA

Polresta Cilacap Tabur 7.500 Benih Ikan Mujair Dukung Program Asta Cita

Satria Galih Saputra - 05 November 2024 | 20:11 - Dibaca 417 kali
News Polresta Cilacap Tabur 7.500 Benih Ikan Mujair Dukung Program Asta Cita
Kapolresta Cilacap Kombes Pol Ruruh Wicaksono bersama anggota polisi saat menabur ikan mujair di aliran sungai di wilayah Kecamatan Jeruklegi. (Foto: Humas Polresta Cilacap untuk Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, CILACAP - Polisi dari Polresta Cilacap menebar ribuan benih ikan mujair ditebar di aliran sungai di tiga lokasi yang berbeda yakni Kecamatan Jeruklegi, Kedungreja dan Majenang, Selasa (5/11/2024). Aksi ini dilakukan dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Prabowo Subiyanto. 

Dalam kesempatan itu, Kapolresta Cilacap Kombes Pol Ruruh Wicaksono mengawali penebaran benih ikan tersebut di masing-masing lokasi, yang kemudian diikuti Pejabat Utama Polresta Cilacap dan lainnya.

Kapolresta Cilacap Kombes Pol Ruruh Wicaksono mengatakan ada sebanyak 7.500 benih ikan mujair yang ditebar. Masing-masing 2.500 benih ikan.

Selain menebar benih ikan, Polresta Cilacap juga melakukan penanaman ribuan pohon diantaranya 1.000 pohon mangrove dan 1.500 pohon pepaya.

"Ini merupakan implementasi program dari Polri guna mendukung ketahanan pangan. Selain itu, menjaga kelestarian lingkungan perairan di wilayah Kabupaten Cilacap," ujar Ruruh.

"Intinya ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap ketahanan pangan masyarakat dan lingkungan sekitar," lanjutnya.

Di sela-sela kegiatan, Polresta Cilacap juga menyalurkan bantuan benih padi dan pupuk untuk petani sekitar. "Kami membagikan 17 kantong benih padi untuk petani. Masing-masing kantong seberat 3 kilogram," ungkap Ruruh. 

"Ada juga pupuk yang kami bagikan untuk mereka sebanyak 49 kantong pupuk. 4 kantong seberat 50 kilogram dan 45 kantong pupuk kompos masing-masing seberat 5 kilogram," imbuhnya.

Ruruh menyampaikan, bantuan tersebut untuk meningkatkan hasil pertanian dan memperkuat ketahanan pangan. "Kami berharap program ini bisa membawa manfaat besar bagi masyarakat Cilacap. Terutama di sektor perikanan dan pertanian," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Satria Galih Saputra
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV