SUARA INDONESIA

Buka Festival Kresnayana III, Bupati Berharap Wisata Budaya di Kabupaten Blitar Semakin Menggeliat

Aris Danu - 03 April 2021 | 23:04 - Dibaca 3.46k kali
Pemerintahan Buka Festival Kresnayana III, Bupati Berharap Wisata Budaya di Kabupaten Blitar Semakin Menggeliat
Salah satu pemeran di event kresnayana

Blitar - Bupati Blitar Rini Syarifah berharap wisata budaya di wilayah setempat semakin menggeliat di tengah pandemi COVID-19. Hal itu diungkapkan langsung saat membuka dan menyaksikan pagelaran festival kresnayana III di Gedung Bhakti Budaya Dinas Parbudpora Kabupaten Blitar, Sabtu (03/04/2021) malam. 

Menurut Rini, event kresnayana memiliki peran yang cukup besar dalam menjaga, melestarikan sekaligus mewariskan seni budaya kepada semua lintas generasi. Untuk itulah, masyarakat diajak agar tetap mengenal dan menjunjung tinggi seni budaya di daerah masing-masing. 

"Kalau candi prambanan mempunyai sendratari ramayana sedangkan Kabupaten Blitar memiliki festival kresnayana di candi penataran. Dimana candi tersebut merupakan candi terbesar di Jatim dengan relief cerita tentang kresnayana dan cerita seni budaya lainnya," tandasnya. 

Rini mengatakan, sebenarnya festival kresnayana mempunyai daya tarik tersendiri bagi siapapun termasuk wisatawan domestik dan mancanegara. Sehingga, kegiatan yang berbau positif seperti ini harus dikembangkan supaya bisa memberikan peluang terlebih dapat meningkatkan ekonomi masyarakat.

"Memang pandemi COVID-19 telah berdampak negatif pada industri pariwisata tetapi jangan sampai dijadikan suatu alasan justru harus dipacu agar semuanya bangkit dan roda perekonomian kembali berjalan normal," kata Rini kepada Suara Indonesia Sabtu. 

Rini juga mengingatkan kepada seluruh pengelola wisata di Kabupaten Blitar terus mengedepankan protokol kesehatan terhadap seluruh pengunjung. Dan pengelola harus melakukan pembersihan secara berkala di area sekitar supaya penanganan COVID-19 berjalan maksimal. 

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Timur, Sinarto mengatakan, festival kresnayana sudah masuk di kalender event Pemprov Jatim dan direncanakan pada tanggal 05 Juni mendatang akan digelar festival kresnayana IV di Amphitheater Penataran. AHS 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Wildan Muklishah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024