SUARA INDONESIA

Kepengurusan Partai Golkar Kabupaten Purworejo Mendapat Kritikan dari Ketua SOKSI

Agus Sulistya - 29 November 2021 | 17:11 - Dibaca 1.31k kali
Pemerintahan Kepengurusan Partai Golkar Kabupaten Purworejo Mendapat Kritikan dari Ketua SOKSI
Ketua SOKSI Kabupaten Purworejo Arie Edy Prasetyo saat ditemui awak media

PURWOREJO - Kepengurusan DPD 2 Partai Golkar Kabupaten Purworejo, dikritik oleh Ketua Sentral Organisasi Karyawan Swadiri (SOKSI) Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

Kritik tersebut disampaikan Ketua SOKSI Kabupaten Purworejo karena terdapat aturan yang dicederai dalam proses pembentukan pengurus yang baru dilantik pada pertengahan bulan November 2021.

Ketua SOKSI Kabupaten Purworejo, Arie Edy Prasetyo menyampaikan, penyusunan personalia untuk mengisi jabatan pada kepengurusan partai, seharusnya dilakukan oleh tim formatur, baru diajukan kepada kepngurusan DPD 1 Partai Golkar Jateng untuk dimohonkan surat keputusan dan dilantik.

“Tim Formatur diberikan kuasa penuh, namun pada kenyataanya seperti ada intervensi,” kata Arie saat ditemui awak media, Senin (29/11/2021).

Lebih lanjut, Arie mengungkapkan, untuk surat permohonan surat keputusan (SK) kepengurusan, seharusnya yang dikirimkan ke DPD 1 Partai Golkar Jateng, hanya ditandatangani oleh ketua terpilih dan sekretaris.

“Seharusnya seluruh anggota formatur,” ungkapnya.

Arie menambahkan, dirinya merasa prihatin dengan situasi politik di internal partai. Selain masalah proses penyusunan pengurus juga menyayangkan adanya perilaku yang kurang beretika dalam organisasi.

“Ada lima orang yang diundang (untuk dilantik) pada pelantikan kemarin, orangnya sudah datang dilokasi dengan seragam lengkap, tetapi tidak dipanggil (saat prosesi pelantikan),” imbuhnya.

Arie berpesan, perilaku tersebut dapat merusak kekompakan partai. Massa pendukung dan simpatisan partai juga terancam terpecah belah, yang berujung pada degradasi kader.

“Akibat terburuknya, partai kehilangan dukungan. Kepada para pengurus pusat dan daerah, baik satu dan dua, saya berpesan jangan sampai ini menjadi sebab runtuhnya Partai Golkar,” pesan Arie.

Sementara itu, Ketua Harian DPD 2 Partai Golkar Kabupaten Purworejo, Kelik Susilo Ardani, menanggapi kritikan dari Ketua SOKSI Kabupaten Purworejo saat dihubungi awak media melalui pesan singkat.

“Untuk Partai Golkar kalau untuk SK dan Pelantikan wewenang DPD I Provinsi Jawa Tengah, saya sebagai kader yang dilantik nderek (ikut) kebijakan DPD I,” singkat Kelik.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Agus Sulistya
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024