SUARA INDONESIA

Pemuda Desa di Nguling Pasuruan Nekat Gantung Diri

Otinus Erwin Y - 12 October 2020 | 21:10 - Dibaca 4.98k kali
Peristiwa Daerah Pemuda Desa di Nguling Pasuruan Nekat Gantung Diri
Lokasi korban yang gantung diri dengan menggunakan kain sarung.

PASURUAN - Akibat putus cinta, seorang pemuda desa diketahui bernama, Aminullah (22) asal Dusun Samping, Desa Sedarum, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, nekat mengakhiri hidupnya dengan instan, di ruang tamu yang merupakan tempat tinggalnya, Senin (12/10/2020) sekitar pukul 06.31 WIB. 

Kasubbag Humas Polres Pasuruan Kota, AKP Endi Purwanto, membenarkan kejadian gantung diri yang ada di Kecamatan Nguling."Tadi pagi kami menerima laporan dari Polsek Nguling, bahwa ada seorang pemuda yang mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri," paparnya, Senin (12/10/2020).

Endi menguraikan, pertama kali korban ditemukan oleh kakak kandungnya, dalam kondisi menggantung di ruang tengah rumah neneknya, dengan menggunakan sarung. Dari keterangan keluarga, korban pernah bercerita ke neneknya, akan gantung diri setelah diputus cinta sang pacar."Ini dugaan motifnya," jelas dia.

Saat ditemukan menggantung, pihak keluarga sempat membawa korban ke RSUD Grati, untuk tindakan medis, hingga korban dinyatakan meninggal. Untuk kepentingan penyelidikan polisi, pihak keluarga mengaku keberatan untuk tindakan visum. Sehingga mereka harus menandatangani surat pernyataan.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Otinus Erwin Y
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV