SUARA INDONESIA

Momen Hardiknas, Politisi PDIP Surabaya Minta Tokoh Masyarakat Sukseskan Program Wajib Belajar

Lukman Hadi - 02 May 2021 | 17:05 - Dibaca 1.39k kali
Peristiwa Daerah Momen Hardiknas, Politisi PDIP Surabaya Minta Tokoh Masyarakat Sukseskan Program Wajib Belajar
Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Achmad Hidayat saat menggelar peringatan hari pendidikan nasional secara virtual.

SURABAYA - Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei 2021, turut diperingati DPC PDI Perjuangan beserta tokoh masyarakat di Surabaya.

Tentunya peringatan Hari Pendidikan Nasional dilakukan secara virtual atau daring, karena masih dalam suasana pandemi.

Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya, Achmad Hidayat menyampaikan perlunya peran masyarakat luas untuk mendukung suksesnya program wajib belajar yang ada di Kota Surabaya.

"Ayo kita berjuang bersama saling bahu-membahu dan mengawasi agar setiap kebijakan pendidikan pro wong cilik, jangan sampai ada warga tidak sekolah karena biaya. Ini butuh uluran tangan panjenengan semua," ucapnya dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional melalui virtual itu, Minggu (2/5/2021).

Achmad berharap, karena mengingat sebentar lagi memasuki tahapan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMA/SMK, maka para tokoh masyarakat, RT, RW serta kader PDI Perjuangan diharapkan dapat membantu mensosialisasikan serta memberikan pendampingan agar masyarakat bisa mengakses.

"Tidak semua tahu caranya untuk daftar online. Tolong dikawal dan didampingi khususnya bagi mereka yang tidak mampu supaya dapat menempuh pendidikan yang menjadi haknya sebagai anak bangsa," tuturnya.

Selain itu, ia juga turut menyoroti jenjang SMA/SMK yang sekarang di bawah naungan Provinsi Jawa Timur, masih sering mendapat keluhan warga terkait jalur afirmasi.

"Banyak masukan serta keluhan warga pada tahun lalu diterima melalui jalur afirmasi keluarga tidak mampu masih dikenakan biaya seragam serta perlengkapan sekolah," terang alumni Unesa ini.

Sementara untuk PPDB online, nantinya ia akan melakukan rembuk kepada tokoh masyarakat di Surabaya, agar dapat menyediakan fasilitas dalam membantu calon peserta didik mendaftar ke sekolah melalui online.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV