SUARA INDONESIA

Pastikan Semua Aman, Bupati Blitar Pantau Ketersediaan Tabung Oksigen di RSUD Srengat

Aris Danu - 08 July 2021 | 22:07 - Dibaca 559 kali
Peristiwa Daerah Pastikan Semua Aman, Bupati Blitar Pantau Ketersediaan Tabung Oksigen di RSUD Srengat
Bupati Blitar Rini saat meninjau langsung ketersediaan tabung oksigen di RSUD Srengat

Blitar - Bupati Blitar Rini Syarifah memantau secara langsung ketersediaan tabung oksigen di RSUD Srengat, Kamis (8/7/2021).

Hal itu dilakukan guna memastikan semua persiapan terkait sarana prasarana sebagai tempat perawatan pasien Covid-19 berjalan sempurna. 

"Siang tadi saya kembali menggelar rapat koordinasi dengan pimpinan RSUD Srengat membahas tentang sejauh mana kesiapan tempat perawatan. Lalu, dilanjutkan dengan peninjauan ketersediaan tabung oksigen," katanya. 

Dijelaskannya, tabung oksigen saat ini mulai langka karena seiring bertambahnya kasus pasien positif menjadikan stok tabung oksigen menjadi terbatas. Untuk itulah, dirinya mengecek ketersediaan tabung oksigen di RSUD Srengat agar saat beroperasi tidak kebingungan. 

"Seperti kita ketahui bersama, di beberapa daerah ketersediaan tabung oksigen mulai menipis dari sebelumnya. Faktor utama yang mempengaruhi fenomena ini adalah adanya lonjakan kasus confirm yang memiliki riwayat penyakit penyerta," imbuhnya. 

Ia menambahkan, berdasarkan informasi, puluhan tabung oksigen dari RSUD Srengat ini rencananya akan dibawa ke luar daerah untuk dilakukan pengisian ulang. Tujuannya ketika ruang perawatan khusus pasien Covid-19 difungsikan, seluruh sarana pendukung sudah siap 100 persen. 

"Puluhan tabung oksigen ini dibawa keluar daerah, saya ucapkan terima kasih kepada dinas sosial yang sudah membantu. Saya juga minta warga tetap kompak dalam memerangi penyebaran virus corona," terangnya. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya