SUARA INDONESIA

Kantor, Rumah Pribadi dan Pendapa Bupati Probolinggo Digeledah KPK

Lutfi Hidayat - 02 September 2021 | 15:09 - Dibaca 1.06k kali
Peristiwa Daerah Kantor, Rumah Pribadi dan Pendapa Bupati Probolinggo Digeledah KPK
Deretan mobil tim penyidik KPK parkir di depan lobi Gedung Pemkab Probolinggo, Kamis (02/09/2021).

PROBOLINGGO - Deretan mobil yang ditumpangi tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terparkir di depan lobi gedung Pemkab Probolinggo, Kamis (02/09/2021).

Satu tim lembaga negara antirasuah itu melakukan penggeledahan di ruang kantor Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari.

Sedangkan dua tim lain menuju rumah pribadi dan Pendapa Bupati Probolinggo di Jl. Ahmad Yani Kota Probolinggo.

Proses penggeledahan di ruang kerja Bupati Probolinggo berlangsung tertutup, sejumlah personel Polres Probolinggo tampak siaga melakukan penjagaan.

"Maaf giat (penggeledahan-red) ini tertutup. Silahkan menunggu di depan atas petunjuk dari penyidik (KPK) yang di atas," ujar seorang personel Polisi yang bertugas di pintu utama Gedung Pemkab Probolinggo.

Berdasarkan kabar yang dihimpun sejak Rabu (01/09/2021) tim penyidik KPK telah berada di Kabupaten Probolinggo.

Tim tersebut kemudian terbagi mendatangi 4 titik lokasi berbeda, yaitu Kantor Bupati, Kantor Camat Krejengan, Kantor Camat Paiton dan Pendapa Bupati Probolinggo.

"Kemarin kayaknya sudah mengamankan beberapa orang selain 5 orang yang sudah ditetapkan tersangka oleh KPK. Tapi kurang tahu pastinya berapa orang yang sudah diamankan fan dititipkan di mana juga tidak tahu," sebut seorang anggota rombongan penyidik.

Belum ada keterangan resmi KPK barang apa saja yang diamankan dari sejumlah titik lokasi penggeladahan tersebut. 

Hanya saja beberapa kardus yang diduga berisi dokumen dibawa tim penyidik KPK untuk diperiksa.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lutfi Hidayat
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV