SUARA INDONESIA

Gagal Mendahului, Satu Pelajar di Tuban Tewas Tertabrak Dump Truk

Irqam - 15 September 2021 | 18:09 - Dibaca 1.18k kali
Peristiwa Daerah Gagal Mendahului, Satu Pelajar di Tuban Tewas Tertabrak Dump Truk
Petugas kepolisian saat mengevakuasi korban kecelakaan, (Dok. Polres Tuban/suaraindonesia.co.id)

TUBAN - Seorang pelajar tewas setelah gagal mendahului kendaraan dan menabrak dump truk di Jalan Tuban-Bancar kilometer 43 tepatnya di Desa Boncong, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, Rabu (15/9/2021).

Kanit Laka Satlantas Polres Tuban, IPDA Eko Sulistyono mengatakan, kecelakaan yang mengakibatkan pelajar berinisial MH (13) warga Desa Banjarejo, Kecamatan Bancar, Tuban, terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.

Bermula saat korban mengikuti sekolah tatap muka (PTM), pada jam istirahat MH keluar sekolah dengan mengendarai sepeda motor Suzuki Satria bernomor polisi S 3137 LC yang berboncengan dengan temannya berinisial PP (13) warga desa setempat.

Kemudian, korban yang jam istirahatnya sudah selesai hendak kembali ke sekolah dengan tetap mengendarai motornya. Dalam perjalanan korban berusaha mendahului kendaraan dengan kondisi jalan lurus dan ramai.

Naas, di depan korban muncul kendaraan sebuah dump truk bernomor polisi AB 8619 ME dari arah berlawanan yang dikemudikan Masykur (43) warga Desa Lodan Kulon, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang.

"Korban mencoba mendahului kendaraan lain didepannya, namun korban ini gerak ke kanan dan masuk jalur kanan," kata IPDA Eko Sulistyono kepada suaraindonesia.co.id.

Karena jarak yang sudah dekat membuat kecelakaan tersebut tak terhindarkan dan membuat korban terjatuh dari kendaraannya. Akibatnya MH tewas ditempat kejadian dan PP mengalami luka-luka.

"Korban MH seketika meninggal dunia ditempat sedangkan PP yang dibonceng mengalami luka-luka," ungkapnya.

Petugas Kepolisian unit Laka Satlantas yang datang langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi kedua korban.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Irqam
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV