SUARA INDONESIA

Hadiri Pembukaan TMMD ke 112, Bupati Blitar Berharap Bisa Bantu Warga di Tengah Pandemi

Aris Danu - 15 September 2021 | 20:09 - Dibaca 712 kali
Peristiwa Daerah Hadiri Pembukaan TMMD ke 112, Bupati Blitar Berharap Bisa Bantu Warga di Tengah Pandemi
Bupati Blitar Rini Syarifah meninjau kegiatan TMMD di Desa Pakisaji Kademangan

Blitar - Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 112 di Kabupaten Blitar digelar masih dalam suasana pandemi Covid 19. Bupati Blitar Rini Syarifah mengaku bahwa TMMD akan membawa banyak manfaat bagi warga, terutama di masa pandemi saat ini. 

"TMMD kali ini kami harapkan bisa sangat membantu masyarakat, apalagi sekarang masih dalam situasi pandemi Covid 19," ucap Bupati Blitar Rini Syarifah dalam sambutannya pada acara pembukaan TMMD ke 112, Rabu (15/09/2021). 

Program TMMD ke 112 di Kabupaten Blitar kali ini berlokasi di Desa Pakisaji Kecamatan Kademangan. Rini Syarifah menyebut, ada beberapa proyek yang dikerjakan meliputi pembuatan dan pelebaran jalan, renovasi rumah tidak layak huni (RUTILAHU), renovasi poskamling, masjid, dan mushola. 

"Ini merupakan wujud dari Nawacita Presiden yaitu membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah pedesaan. Apalagi saat ini di situasi pandemi, dengan adanya kegiatan ini kami berharap bisa hadir ditengah kesulitan mereka," terang dia. 

Diakhir Sambutannya, Bupati Blitar Rini Syarifah menyampaikan, kegiatan TMMD dilakukan secara gotong royong dan bahu membahu antara TNI/POLRI, Pemda, dan masyarakat. Jika hal ini dilakukan dengan kompak dan sinergi maka akan terwujud Kabupaten Blitar yang Maju dan Sejahtera Bersama.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya