SUARA INDONESIA

Sambut HUT Ke-19 Perempuan GIDI Puncak Jaya, Pemda Salurkan Bantuan Dana 100 Juta

Mustakim Ali - 16 September 2021 | 19:09 - Dibaca 801 kali
Peristiwa Daerah Sambut HUT Ke-19 Perempuan GIDI Puncak Jaya, Pemda Salurkan Bantuan Dana 100 Juta
Plh Setda, Yahya Wonorenggo saat menyerahkan bantuan dana kepada Kaum perempuan GIDI Puncak Jaya.

MULIA - Dalam rangka HUT Perempuan GIDI Ke-19, Pemerintah Daerah Kabupaten Puncak Jaya menyerahkan dana bantuan sosial kepada organisasi keagamaan sebesar Rp 100.000.000.

Mewakili Bupati Puncak Jaya, Yuni Wonda, Bantuan ini diserahkan oleh Plh Setda, Yahya Wonorenggo yang berlangsung di ruangan kerjanya pada, Kamis (16/09/2021).

Turut hadir Kabag Kesra SETDA Istinus Kogoya, bersama Kasubbag Kessos Agustinus Naisaban, Ketua Klasis GIDI Pdt. Telius Wonda, S.Th didampingi Ketua Kaum Perempuan GIDI Nurpen Kogoya.

Dalam arahannya, Plh. Sekda menjelaskan bahwa dana bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Daerah terhadap pembinaan kaum perempuan. Hal ini dimaksudkan agar lebih meningkatkan pelayanan di seluruh wilayah di Kabupaten Puncak Jaya.

"Kita sangat berharap hubungan antara pemerintah dan gereja tetap terjalin dengan baik seperti yang sudah berjalan selama ini. Mari kita bersama-sama saling bergandengan tangan untuk melayani jemaat dan masyarakat," ungkap Yahya.

Yahya berharap dengan adanya moment ini kaum wanita lebih banyak berkarya dan mandiri di masyarakat.

"Merekalah maria-maria yang melayani jemaat di daerah ini. Di hari ulang tahun ini seluruh jemaat tiga wilayah klasis puncak jaya ini menerima pelayanan dengan suka cita. Kami juga turut mengucapkan

"Selamat Hut Kaum Perempuan GIDI ke-19 jumat tanggal 17 September nanti," tutup Plh. Sekda.

Sementara itu Ketua Kaum Perempuan GIDI Nurpen Kogoya dalam ungkapannya mengaku sangat terharu atas kepedulian Pemkab puncak jaya terhadap organisasi keagamaan.

Bahakan dirinya mengakui hal ini baru pertama kali, pemda memberi bantuan untuk peringatan HUT Perempuan GIDI. Dalam momen itu, Ketua perempuan GIDI Puncak Jaya menyebutkan bahwa dirinya atas nama 56 jemaat mengucapkan banyak terima kasih khusjsnya kepada Bupati Puncak Jaya Dr. Yuni Wonda.

"Ini pertama kali pemda memberi bantuan untuk HUT Perempuan GIDI, meskipun kita tidak mengajukan permohonan bantuan ke Pemerintah Daerah, Tuhan dan Roh Kudus yang menjawab itu semua dan terbukti sekarang ini," ungkap Nurpen dengan suka cita.

Kabag Kesra, Istinus mengungkapkan bahwa program bantuan organisasi keagamaan memang menjadi agenda baru bagi Pemkab. Dengan tujuan untuk pembinaan dan sinergitas para hamba Tuhan dan lembaga keagmaaan lain bersama Pemda.

Bantuan tersebut dianggarkan di Tahun Anggaran 2021. Pihaknya menyebutkan juga bahwa kegiatan ini baru muncul mengingat setelah terbitnya sistem SIPD, beberapa urusan ini sebelumnya dilimpahkan dari Dinas Sosial, kini menjadi kewenangannya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Mustakim Ali
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya