SUARA INDONESIA

Bikin Nostalgia, Ini 5 Film Kartun Yang Jadi Favorit di Tahun 90-an

Wildan Mukhlishah Sy - 05 October 2021 | 16:10 - Dibaca 5.95k kali
Peristiwa Daerah Bikin Nostalgia, Ini 5 Film Kartun Yang Jadi Favorit di Tahun 90-an
Beberapa film kartun yang membuat rindu bagi anak kelahiran tahun 90-an.(Foto: You Tube Indozone)

JEMBER- Bagi anda yang terlahir di tahun 90-an tentu memiliki masa kecil yang tidak bisa lepas dari tontonan film kartun, yang tayang setiap hari atau di akhir pekan.

Menonton film kartun, pastinya memberikan kesan yang menyenangkan. Ceritanya yang seru dilengkapi visual menarik, membuat film-film ini digemari oleh berbagai kalangan, mulai dari anak kecil hingga dewasa.

Selain dapat mengisi akhir pekan, juga menghibur penat setelah bekerja. Namun seiring perkembangan zaman, sejumlah kartun yang pernah ditayangkan mulai sulit untuk ditemukan.

Dari sekian banyak film kartun yang menghiasi layar kaca, berikut 5 judul yang akan membuat anda menaiki mesin waktu dan bernostalgia.

1. Petualangan Hachi si Lebah Madu

Film ini menceritakan tentang petualangan seekor lebah kecil bernama Hachi untuk mencari ibunya ke berbagai tempat. Hachi sebenarnya adalah anak dari ratu lebah, namun telah terpisah dari ibunya sejak kecil. Menyaksikan film Hachi tidak jarang membuat penonton meneteskan air mata, salah satunya karena mengingat sosok seorang ibu.

Film kartun satu ini menyajikan kisah yang sangat menyedihkan dan mampu menguras emosi penontonnya, meski begitu banyak makna yang dapat dipetik dalam alur yang digagas oleh sutradara.

2. Hamtaro

Siapa yang tidak kenal dengan film kartun yang pemeran utamanya dilakukan oleh hamster imut berwarna putih dan orange, dia adalah Hamtaro. Binatang kecil menggemaskan ini memiliku hobi suka tidur dan bangun di siang hari. Tak hanya itu, dia juga suka berlari-lari di mainan roda putar yang ada di kandangnya.

Kartun asalah Negara Jepang ini menceritakan, bagaimana pemeran utama (Hamtaro) memiliki hubungan yang baik dengan pemiliknya, selain itu dia juga akan selalu ada saat teman-temannya membutuhkan pertolongan. Pembaaca sempat terbayang menjadi sosok seperti Hamtaro tidak?

3. Crayon Shinchan

Tak kalah menarik dengan film kartun lain, Crayon Shinchan juga menduduki urutan kartun yang paling dirindukan oleh anak kelahiran tahun 90-an.
Film ini menceritakan tentang anak kecil bernama Shinnosuke Nohara atau yang biasa dipanggil dengan Shinchan dan kehidupan keluarganya bersama teman-temannya.

Suara dan tingkah menggemaskan dari pemeran utama selalu membuat penonton ketagihan untuk mengikuti serial ini.
Sikap Shinchan yang terkadang seperti orang dewasa namun ceroboh, seringkali membuat orang tuanya emosi dan memarahinya. Meski begitu Shinchan tetap menjalani hari-harinya dengan gembira.

4. Popeye

Masih ingat dengan orang lemah yang menjadi kuat saat mengkonsumsi bayam?, siapa lagi kalau bukan Popeye si pelaut. Film Popeye ini terkenal karena si tokoh utama memiliki kebiasaan mengkonsumsi bayam untuk menjadikan dirinya kuat dan berotot, sehingga bisa mengalahkan para musuh yang harus dihadapinya.

Berbicara tentang si Popeye, tentunya tidak bisa lepas dari sang kekasih Olive yang cukup sering diganggu oleh rival Popeye yakni Brutus. Meski begitu, Popeye selalu bisa menyelamatkan sang kekasih dari pengganggu.

Selain sayur bayam, salah satu yang menjadi ciri khas dari serial ini adalah cerutu yang selalu dikenakan oleh Popeye, jika dalam versi bahasa indonesia dia akan berkata "Aku Popeye si pelaut" kemudian diikuti oleh bunyi "Tut,,,tut,,," dari cerutunya.

5. Scooby Doo

Serial kartun satu ini berkisah tentang petualangan seru 4 orang sahabat bersama anjingnya, dalam memecahkan banyak misteri yang terjadi. Mereka bahkan berkeliling dunia menaiki mobil van yang diberi nama "Mystery Machine" dan akan menghabiskan waktu yang panjang untuk mengungkapkan siapa pelaku utama dibalik terjadinya kejanggalan-kejanggalan di kota yang disinggahi.

Yang sangat iconic dari kartun ini adalah, persahabatan antara Shaggy Rogers dan si anjing yang bernama Scooby Doo. Bahkan mereka bisa saling berinteraksi dan secara tidak sengaja mengungkap teka-teki yang tak terjawab dengan kelakuan-kalakuan konyolnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya