SUARA INDONESIA

Jombang PPKM Level 1 Jumlah Pasien Covid 19 di RSUD Jombang Turun Drastis

Gono Dwi Santoso - 09 October 2021 | 09:10 - Dibaca 1.12k kali
Peristiwa Daerah Jombang PPKM Level 1 Jumlah Pasien Covid 19 di RSUD Jombang Turun Drastis
Direktur RSUD Jombang Dr Pudji Umbaran saat diwawancarai media suara Indonesia.co.id , Jumat ( 09/10/2021).Foto:(Suara Indonesia.co.id/Gono Dwi Santoso).

JOMBANG - Kabupaten Jombang sekarang memasuki PPKM level 1, membuat jumlah pasien covid-19 yang berkunjung di  rumah sakit umum daerah ( RSUD) Jombang alami penurunan yang sangat drastis dari bulan bulan sebelumnya, Sabtu (09/10/2021)

Ditemui diruang kerjanya direktur RSUD Jombang, dr Pudji Umbaran menjelaskan, mulai bulan September hingga tanggal 1 Oktober kemarin, jumlah kunjungan pasien covid-19 di RSUD Jombang menurun.

"Kondisi ini,membuat pihak rumah sakit mengurangi jumlah tempat tidur yang disediakan dari RSUD Jombang, keterisian hanya sekitar di angka 20 hingga 21 orang yang kita rawat dari 85 tempat tidur yang kami sediakan atau sekitar 27 persen,” tambahnya.

Jumlah penurunan pasien covid 19, ini cukup sangat signifikan, jika dibandingkan diawal masa pandemi.

“Dari ketika pandemi kemarin kita siapkan 320 tempat tidur itu, bornya kita siapkan sampai 98 persen,” tegasnya.

Ia menegaskan, kondisi ini harus tetap dipertahankan. Dengan tetap menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan.

“Minimal itu dilaksanakan, semua akan bisa terkendali,” tambahnya.

Ia mengaku jumlah kunjungan harian pasien secara umum di IGD RSUD Jombang juga menurun. Jika sebelumnya setiap hari ada 120 orang pasien yang berkunjung, kali ini berkurang hingga menjadi 60 orang.

“Dari jumlah itu, hanya sekitar 5 sampai 6 orang yang kita duga covid-19, namun setelah kita screening itu ada 1 orang atau 2 orang yang terdeteksi positif covid-19, dan kita rawat,” terang dr Pudji.

dr Pudji menambahkan, untuk jumlah angka kematian di RSUD Jombang juga menurun pada dua bulan terakhir.

“Bulan September kemarin ada 14 orang meninggal dunia karena covid-19. Dan bulan Oktober ini hanya ada 3 orang yang meninggal dunia, itu pun karena comorbit,” paparnya.

Ia berharap agar masyarakat patuh terhadap protokol kesehatan dan mengikuti program vaksinasi yang digalakkan pemerintah.

“Mudah-mudahan masyarakat patuh pada prokes dan mengikuti program vaksin supaya kasus lonjakan ini betul-betul bisa kita kendalikan,” pungkasnya.


 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya