SUARA INDONESIA

Hadiri Siraman Gong Kyai Pradah, Wabup Blitar Berharap Ekonomi Segera Bangkit

Aris Danu - 21 October 2021 | 11:10 - Dibaca 1.50k kali
Peristiwa Daerah Hadiri Siraman Gong Kyai Pradah, Wabup Blitar Berharap Ekonomi Segera Bangkit
Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso sedang melakukan jamasan Gong Kyai Pradah

Blitar - Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso berharap roda perekonomian warga segera bangkit kembali setelah diterpa badai Covid-19. Hal itu diungkapkan langsung setelah menghadiri prosesi siraman gong Kyai Pradah di Alun-Alun Sutojayan, Kamis (21/10/2021). 

"Alhamdulillah pada kesempatan kali ini saya diberi kesempatan untuk ikut serta dalam Jamasan Gong Kyai Pradah atau Siraman Kyai Pradah yang digelar setiap tahun sekali atau bertepatan dengan Peringatan Hari Keagamaan Maulud Nabi Muhammad SAW atau tanggal 12 Rabiul Awal," ujar Wabup Rahmat. 

Makde Rahmat menjelaskan, pelaksanaan kegiatan ini masih dilakukan secara terbatas dengan tetap mengedepankan anjuran protokoler kesehatan dengan ketat. Mengingat, musibah Covid-19 belum usai sehingga digelar minimalis agar tidak mengundang kerumunan massa. 

"Berhubung situasi belum memungkinkan jadi ritual ini kita gelar terbatas supaya tidak menimbulkan masalah baru. Semoga adanya ritual tersebut Blitar kembali jaya dan gemah ripah loh jinawi atau suatu daerah yang subur, makmur, aman, tertib, tentram, dan sejahtera," terangnya. 

Makde Rahmat juga menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjalankan aturan pemerintah dalam rangka memutus rantai penyebaran virus corona yakni menerapkan protokol kesehatan ketika beraktivitas. Jika metode itu bisa dijalankan setiap hari maka upaya pengendaliannya berjalan maksimal. 

"Saya mengajak seluruh komponen warga masyarakat Kabupaten Blitar untuk selalu berdisiplin mengenakan masker, menjaga jarak saat berbicara dengan siapapun, mencuci tangan setelah berkegiatan dan ikut mensukseskan program vaksinasi. Insyaallah apabila langkah-langkah tersebut dijalankan pasti pandemi berakhir dan ekonomi akan pulih kembali," imbuhnya. 

Perlu diketahui, dalam agenda prosesi Siraman Gong Kyai Pradah juga dihadiri langsung oleh jajaran Forkopimda Blitar seperti Ketua DPRD, Sekretaris Daerah, sebagian Kepala OPD, Ketua PKK Kabupaten Blitar dan tokoh masyarakat sekitar. ADV/KMF 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV