SUARA INDONESIA

Ketum PKB Percayakan Garda Bangsa Surabaya Fungsikan Ambulance untuk Misi Kemanusiaan

Lukman Hadi - 10 February 2022 | 04:02 - Dibaca 1.72k kali
Peristiwa Daerah Ketum PKB Percayakan Garda Bangsa Surabaya Fungsikan Ambulance untuk Misi Kemanusiaan
DKC Garda Bangsa Kita Surabaya mendapat bantuan satu unit mobil ambulance dari Ketua Umum PKB. (Foto: Suara Indonesia/Lukman Hadi)

SURABAYA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar menyerahkan 1 (satu) unit mobil ambulance kepada DKC Garda Bangsa Surabaya.

Politisi akrab disapa Gus Muhaimin itu meresmikan penyerahan mobil ambulance di halaman Masjid Sunan Ampel, Surabaya, Kamis (10/2/2022) dini hari.

Secara simbolik, penyerahan mobil Ambulance kepada DKC Garda Bangsa Surabaya ditandai dengan potong pita oleh Gus Muhaimin.

"Kita berikan (ambulance, red) kepada DKC Garda Bangsa Surabaya untuk bisa dimanfaatkan membantu dan menolong masyarakat, dan orang-orang yang membutuhkan," kata Gus Muhaimin saat diwawancarai usai penyerahan secara simbolik, Kamis (10/2/2022) dini hari.

Penyerahan mobil ambulance kepada Garda Bangsa sebagai bukti PKB memiliki kepercayaan besar terhadap para kader mudanya untuk bisa bergerak membantu masyarakat di tengah pandemi.

"Memohon pertolongan kepada Allah agar seluruh perjuangan ini dilancarkan, agar kita semua bisa menjadi kekuatan yang menopang masyarakat," pungkasnya.

Sementara Ketua DPC PKB Surabaya, Musyafak Rouf menyambut hangat penyerahan ambulance dari Ketum PKB Gus Muhaimin.

"Jadi kan kondisi covid menanjak lagi, kemudian rumah sakit dibuka lagi untuk penangan covid," terangnya Cak Syafak.

Apalagi kata Musyafak, kasus covid di Surabaya kembali melonjak. Ambulance merupakan salah satu yang dibutuhkan untuk membantu dan mempermudah penangan pasien covid.

"Ketum (Gus Muhaimin) berinisiatif untuk memberikan ambulance terhadap garda bangsa untuk bisa standby sewaktu-waktu bila mana diperlukan oleh pihak-pihak yang membutuhkan karena kondisi yang tidak menentu," kata mantan Ketua DPRD Surabaya itu.

Simbolik potong pita penyerahan mobil ambulance untuk DKC Garda Bangsa Surabaya. (Foto: Suara Indonesia/Lukman)

Sama halnya dengan penyampaian Ketua DKC Garda Bangsa Surabaya, Mahfudz. Ia menerima simbolik penyerahan ambulance dari Gus Muhaimin.

Mahfudz menyampaikan bahwa Ketum PKB memberikan inventaris kendaraan kesehatan kepada Garda Bangsa Surabaya merupakan hal yang sangat tepat.

"Kenapa ambulance ini dipasrahkan terhadap Garda Bangsa? Karena Garda Bangsa, anak-anak muda inilah yang gerakannya lebih progresif," tegas Sekretaris Komisi B DPRD Surabaya itu.

Menurut Mahfudz, Garda Bangsa sebagai badan otonom (banom) PKB yang diisi kader-kader muda semakin diberikan kepercayaan oleh partai.

"Ini artinya ketum (Gus Muhaimin) percaya penuh terhadap kader-kader mudanya. Artinya kader-kader muda inilah yang akan menjadi corong perubahan dan corong pergerakan Gus Muhaimin nantinya," jelasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV