SUARA INDONESIA

Wabup Blitar Harap Desa Tembalang Meraih Juara Utama Dalam Ajang Lomba Gotong Royong Terbaik

Aris Danu - 20 July 2022 | 12:07 - Dibaca 799 kali
Peristiwa Daerah Wabup Blitar Harap Desa Tembalang Meraih Juara Utama Dalam Ajang Lomba Gotong Royong Terbaik
Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso saat menerima Tim Juri di Pendopo RHN. Ari/Suaraindonesia

BLITAR - Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso berharap Desa Tembalang Kecamatan Wlingi bisa meraih juara utama dalam ajang Lomba Gotong Royong Terbaik Tingkat Provinsi Jatim Tahun 2022. 

Hal itu disampaikan saat menerima dan memberikan sambutan kepada Tim Juri Penilai Presentasi dan Klarifikasi Lapang Jatim, di Pendopo Ronggo Hadi Negoro, Rabu (20/07). 

"Terimakasih Dewan Juri sudah berkenan hadir di Kabupaten Blitar, semoga pertemuan ini membawa manfaat bagi semuanya terutama Desa Tembalang bisa menjadi Juara Pertama," katanya. 

Wabup Rahmat menjelaskan, pada perlombaan kali ini Desa Tembalang masuk 4 besar dalam Penilaian Presentasi dan Klarifikasi Lapang Jatim. Ini merupakan salah satu bukti bahwa desa tersebut telah mampu menjadikan gotong royong sebagai pondasi. 

"Partisipasi dan peran serta seluruh komponen masyarakat telah menjadi kunci pembangunan masyarakat, lingkungan, ekonomi dan sosial budaya," terangnya. 

Wabup menambahkan, semangat gotong royong di Desa Tembalang telah mengakar dan melembaga dalam kehidupan masyarakat dan hal ini sudah tercermin dalam kehidupan warga yang rukun, damai, saling membantu. 

"Mengakhiri sambutan ini, saya berpesan semangat gotong royong harus terus dikembangkan dalam kehidupan masyarakat, sebagai modal pembangunan desa untuk kesejahteraan bersama," imbuhnya. 

Perlu diketahui, diwaktu yang sama, tim Desa Tembalang berkesempatan untuk presentasi terkait inovasi di wilayahnya dan selanjutnya Tim Juri akan berkunjung secara langsung untuk melihat potensi sesuai dengan hasil presentasi. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV