SUARA INDONESIA

Ngeri, Mobil Avansa di Blitar Tabrak Tiang Telepon Hingga Patah

Aris Danu - 07 August 2022 | 13:08 - Dibaca 953 kali
Peristiwa Daerah Ngeri, Mobil Avansa di Blitar Tabrak Tiang Telepon Hingga Patah
Petugas kepolisian saat melakukan proses evakuasi mobil minibus (Foto: Ari/Suaraindonesia)

SUARA INDONESIA - Kecelakaan tunggal yang terjadi di Jalan Raya Penataran Desa Jiwut Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar dapat dikatakan ekstrem, Minggu (07/08/2022). 

Pasalnya, kendaraan roda empat toyota anvansa AG 1061 LE yang dikemudikan Siswanto (27) oleng dan menabrak sebuah tiang telepon hingga patah. 

Dikonfirmasi suaraindonesia.co.id, Kasi Humas Polres Blitar Kota, Iptu Ahmad Rochan mengatakan, semula kendaraan avansa melaju dari arah utara menuju keselatan. Saat memasuki Jalan Raya Penataran, mobil terlibat benturan keras. 

"Hasil olah TKP, mobil yang ditumpangi pemuda asal Desa Kedawung hilang kendali dan menabrak tiang telepon sampai patah serta sebuah pohon besar," katanya. 

Rochan menjelaskan, faktor utama penyebab terjadinya kecelakaan tunggal ini lantaran, pengemudi kurang hati-hati sehingga kendaraan oleng. 

"Akibat kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa hanya saja mobil avansa mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian depan," imbuhnya.***

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV