BLORA - Yayasan Pondok Pesantren (Ponpes) dan Madrasah Al Muhammad di Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, merayakan hari lahirnya Pesantren ke-34 pada Selasa (22/11/2022) malam.
Berbagai rangkaian acara yang digelar tak kalah meriah dari tahun sebelumnya.
Diawali dengan festival lomba antar santri dan diakhiri gebyar sholawat bersama Habib Balia Bin Muhajir Alkaff.
Adapun festival lomba diantaranya Qiro'atul Kutub, Tahfidz Juz Amma, MTQ, LCC, MSQ, Muhafadhoh, Pentas Seni, Hasta Karya, Futsal, Tarik Sarung, Estafet Sarung, serta Kebersihan Kamar dan Asrama.
Festival lomba dilaksanakan dalam kurun waktu 3 hari, antar santri dengan totalitas membawakan perlombaannya.
Akhir sesi, malam kemeriahan santri tiba di halaman Pondok Pesantren dengan iringan gebyar sholawat Jami'iyah Sholawat Al Muhammad (JSA) dan tari sufi persembahan santri.
Undangan istimewa, hadir Habib Balia Bin Muhajir Alkaff dari Malo, Jawa Timur menambah antusias santri bersholawat.
"Niat menyenangkan santri," dawuh Habib Balia.
Disamping itu, terdapat sesi pemotongan tumpeng kuning Oleh Pengasuh Pondok Pesantren KH Muhammad Husaini, sebagai rasa syukur atas bertambahnya umur Yayasan Pondok Pesantren dan Madrasah Al Muhammad.
Mabruk alfa mabruk, betapa besarnya karunia Allah yang harus disyukuri selama 34 tahun, khususnya bagi pencapaian yang telah diraih oleh YPPM Al Muhammad Cepu sejauh ini.
Mulai dari pembangunan madrasah, Pondok Pesantren, hingga kampus STAI Al Muhammad Cepu yang sekarang berproses menjadi IAI Al Muhammad Cepu.
Beragam hal menjadi sejarah dan bukti bahwa semua bisa dan akan terus berusaha lebih baik ke depannya. (*)
*Sumber rilis: Anifa Lailatul Farihah
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Redaksi |
Editor | : Moh.Husnul Yaqin |
Komentar & Reaksi