SUARA INDONESIA

Ratusan Warga Lurug RSD Kalisat Jember, Minta Pulang Paksa Jenazah Kepala Dusun

Tamara Festiyanti - 11 June 2021 | 12:06 - Dibaca 5.56k kali
Peristiwa Ratusan Warga Lurug RSD Kalisat Jember, Minta Pulang Paksa Jenazah Kepala Dusun
Ratusan massa saat meluruk RSD Kalisat Jember, (Foto: Imam/ Suaraindonesia.co.id)

JEMBER - Ratusan warga Desa Suren, Kecamatan Ledokombo, Kabupaten Jember, Jawa Timur, lurug Rumah Sakit Daerah (RSD) Kalisat, Jumat (11/06/2021).

Mereka meminta pihak rumah sakit, untuk mengizinkan membawa pulang jenazah salah seorang kepala dusun inisal DD yang diduga terpapar Covid-19 agar bisa dibawa pulang.

Massa menilai, apa yang menimpa DD hingga meninggal, karena sakit biasa. Sehingga warga sepakat mayat akan dilakukan pemakaman seperti biasanya.

Namun, pihak rumah sakit tetap mempertahankan. Menurut informasi warga, pihak rumah sakit beralasan, jenazah diduga terpapar  Covid-19.

"Kami minta mayat pak kampung dibawa pulang. Dia tidak sakit Covid-19. Kerena tadi malam masih tahlil, dia sakit jantung," pekik salah seorang warga di tengah kerumunan massa.

Massa semakin beringas, karena kecewa pihak rumah sakit tidak bisa mengabulkan permintaan, dengan alasan berbahaya.

Beruntung, pihak keamanan gabungan dari Polsek dan Koramil Kalisat bersiaga, sehingga massa bisa ditahan di halaman rumah sakit.

"Biarkan kami yang memandikan. Karena DD tidak punya penyakit Corona," tegas seorang ibu tua yang mengaku sebagai saudaranya.

Menurut salah seorang perawat bernama Hari mengaku, bahwa pihaknya sudah meyakinkan kepada masyarakat bahwa korban sudah ditanggung rumah sakit.

"Saya sebagai perawat sudah meminta rumah sakit. Tapi, saya sudah tahu hasilnya. Waspada takut ada apa-apa," jelasnya.

Massa berhasil ditenangkan, setelah pihak Polsek Kalisat memediasi dengan rumah sakit, agar pihak keluarga bisa ikut menyaksikan kremasi jenazah sesuai protokol kesehatan Covid-19.

Sementara pihak rumah sakit, belum bersedia dikonfirmasi. "Ditunggu dulu mas, ini belum selesai. Nanti ke humas saja," pungkas Hari.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Tamara Festiyanti
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya