SUARA INDONESIA

Polisi di Pamekasan Pantau Pembelajaran Tatap Muka SD

Chandra Kirana - 28 October 2020 | 18:10 - Dibaca 564 kali
TNI/Polri Polisi di Pamekasan Pantau Pembelajaran Tatap Muka SD
Polisi dan TNI saat mantau pelaksanaan pembelajaran tatap muka di SDN Waru Barat I. (Dok. Humas Polres)

PAMEKASAN- Dalam rangka memastikan kesiapan sekolah dasar (SD) melakukan pembelajaran tatap muka yang sesuai dengan prosedur protokol kesehatan, Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Waru didampingi Muspika dan TNI-Polri memantau tiga sekolah dasar yang ada di wilayah Kecamatan Waru, Selasa (28/10/2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kepala Satgas Penanganan Covid 19 Kecamatan Waru Drs.Endy Sutrisno, Pengawas Diknas UPTD, Kapolsek Waru yang diwakili Ps Kanit Provos, Danramil 10/0826 diwakili Bati Komsos, Kepala Puskesmas UPT Waru, serta Kepala Sekolah dan guru SDN Waru Barat 1.

Ketua satgas penanganan Covid-19 yang juga Camat Waru Drs. Endy Sutrisno menyampaikan, bahwa kebijakan pembelajaran tatap muka di tengah pandemi Covid-19 ini ditempuh berdasarkan kebijakan Pemerintah Kabupaten Pamekasan sebagai respon terhadap antusiasme orang tua dan siswa untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka.

Selain itu banyaknya keterbatasan dalam pelaksanaan pembelajaran jarak jauh, mulai soal jaringan internet sampai kepemilikan gawai.

“Saya yakin selama protokol kesehatan disiplin diterapkan maka risiko penularan Covid-19 akan semakin kecil. Perluasan pembelajaran tatap muka ini tentunya menjadi kabar gembira untuk siswa dan orang tua kalau memang bisa dilaksanakan,” tuturnya.

Sementara Kapolsek Waru AKP Akh. Jauhari Anwar mengatakan, dengan akan dilakukan kegiatan belajar dan mengajar di beberapa sekolah utamanya yang sudah dipantau di SDN Waru Barat 1, diharapkan sesuai dengan ketentuan peraturan Pemerintah, harus sesuai standar operasional prosedur protokol kesehatan.

“Pihak sekolah harus menyiapkan fasiltas penerapan protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, atau membatasi kegiatan yang sifatnya berkelompok maupun kerumunan, serta menyediakan tempat untuk cuci tangan, dan yang lebih penting lagi selalu menjaga dan mengawasi pelaksanaan kedisiplinannya,” tandasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Chandra Kirana
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya