SUARA INDONESIA

Belum Sepekan Jabat Kapolres Lamongan, AKBP Miko Indrayana Langsung Sidak Polsek Jajaran

M Nur Ali Zulfikar - 12 January 2021 | 21:01 - Dibaca 3.86k kali
TNI/Polri Belum Sepekan Jabat Kapolres Lamongan, AKBP Miko Indrayana Langsung Sidak Polsek Jajaran
Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana didampingi Kapolsek Deket Iptu Sri Iswati Sidak Polsek Deket

LAMONGAN -AKBP Miko Indrayana resmi memegang tampuk kepemimpin Polres Lamongan, menggantikan AKBP Harun yang promosi menjadi Kapolres Bogor, Jawa Barat.

Prosesi serah terima jabatan telah berlangsung di Poda Jawa Timur, Kamis, (7/1/2021), lalu.

Meski belum sepekan menjabat Kapolres Lamongan. Alumnus Akademi Kepolisian 2001 ini, langsung tancap gas melakukan pengecekan dan sidak ke Polsek jajaran. Salah satunya berlangsung di Polsek Deket dan Polsek Lamongan Kota, Selasa, (12/1/2021), siang.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Miko Indrayana memastikan kesiapsiagaan personel polsek dalam melaksanakan tugas.

"Kami melakukan pengecekan kebersihan markas, mendata jumlah personel anggota Polsek Lamongan kota dan Deket, mengecek ruang tahanan, ruang pelayanan, serta asrama," ujar pria yang sebelumnya jabat Kapolres Kediri Kota ini.

Miko mengungkapkan, bahwa Polri harus bisa memberikan contoh dan tauladan yang baik, sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Apabila ada masalah, baik pribadi maupun kedinasan, silahkan sampaikan ke pimpinan. Kami meminta agar anggaran di tingkat Polsek diharapkan normal dan tersalurkan kepada anggota dengan baik dan tepat," ungkapnya

Sementara Kapolsek Lamongan Kota, Kompol Budi Santoso menyampaikan terkait kekurangan personel di Polsek yang ia pimpin.

“ Anggota atau personel Polsek Lamongan Kota masih kurang, anggota di Polsek sebagian usia sudah tua dan banyak terdapat anggota yang kurang sehat atau sakit," terangnya.

Hal serupa disampaikan Kapolsek Deket, Iptu Sri Iswati. Ia berkomitmen akan berusaha maksimal, sebaik mungkin memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Apa yang disampaikan pak Kapolres akan semaksimal mungkin kami laksanakan bersama anggota Polsek Deket," tegasnya

Menanggapi itu, AKBP Miko Indrayana berkomitmen akan memberikan solusi terbaik dan akan dirembuk bersama. Kapolres juga meminta agar anggota dapat membantu dan mendukung pelaksanaan tugas Polres Lamongan. 

“Untuk penambahan personel masih disusun oleh Kabag Sumda. Problem terkait masalah anggota di Polsek masih dicarikan solusi sehingga pelaksanaan kegiatan di Polsek bisa maksimal. Mohon dukungan dan bantuan dalam pelaksanaan tugas selama saya di Polres Lamongan, lakukan tugas sesuai tupoksi masing masing," pungkasnya

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : M Nur Ali Zulfikar
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya