SUARA INDONESIA

Pantau Kesiapan Jelang Lebaran, Kapolres Blitar Berkunjung ke Pos Pantau dan Rumah Isolasi

Aris Danu - 07 May 2021 | 14:05 - Dibaca 639 kali
TNI/Polri Pantau Kesiapan Jelang Lebaran, Kapolres Blitar Berkunjung ke Pos Pantau dan Rumah Isolasi
Kapolres Blitar AKBP Leonard M Sinambela meninjau pos pantau

Blitar - Dalam rangka memantau kesiapan personel menjelang lebaran, Kapolres Blitar AKBP Leonard M Sinambela berkunjung ke sejumlah pos pantau dan rumah isolasi pada Jum'at (07/05/2021). Dalam kegiatan ini, Kapolres didampingi langsung oleh Bupati Blitar Rini Syarifah berserta beberapa pejabat Polres Blitar. 

AKBP Leonard mengatakan, tujuan utama pemantauan ini adalah guna memastikan segala persiapan menjelang perayaan Idul Fitri telah siap semuanya. Tanpa ada yang tertinggal, karena gelombang pemudik mendekati hari H akan meningkat dan permasalahan itu harus diantisipasi sejak awal. 

"Saya bersama Ibu Bupati Blitar mengecek secara langsung penanganan rumah isolasi di LEC Garum, lalu dilanjutkan ke pos pantau yang ada di Kanigoro. Selanjutnya, rombongan bergeser ke pos penyekatan di wilayah Karangkates," kata orang nomor satu di Polres Blitar Jum'at. 

AKBP Leonard berharap, dengan adanya kedatangan rombongan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dapat memberikan semangat kepada rekan-rekan yang sedang menjalankan tugas. Ia juga meminta petugas tetap menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) sebelum/sesudah perayaan Idul Fitri 1442 H. 

"Selain berkunjung ke beberapa pos, kami juga memberikan reward kepada petugas yang berjaga berupa bingkisan. Tujuannya supaya mereka lebih bersemangat lagi menjalankan tugas," imbuhnya. 

Terakhir, AKBP Leonard menekankan, bagi petugas yang berjaga di pos penyekatan seperti di wilayah Selorejo dan Gandusari harus benar-benar diperhatikan. Lantaran, hingga kini masih ditemukan kendaraan yang hendak melintas padahal larangan mudik sudah diterapkan mulai tanggal 6 Mei kemarin. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya