SUARA INDONESIA

Pantau Pos Pengetatan, Kapolres Blitar Kota Dapati Pengendara Reaktif Covid-19

Aris Danu - 18 May 2021 | 21:05 - Dibaca 763 kali
TNI/Polri Pantau Pos Pengetatan, Kapolres Blitar Kota Dapati Pengendara Reaktif Covid-19
Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhi Hery Setiawan

Blitar - Kapolres Blitar Kota AKBP Yudhy Heri Setiawan mendapati seorang pengendara reakitf covid-19 setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim medis, Selasa (18/05/2021). Hal itu diungkapkan langsung ketika dirinya berkunjung ke pos pengetatan di batas wilayah Blitar. 

"Hari ini saya bersama PGS Dandim 0808 Blitar dan Danyonif 511/DY berkunjung sekaligus memantau perkembangan situasi di pos pengetatan Wonodadi, Udanawu, Ponggok. Ketiga pos ini berbatasan langsung dengan daerah tetangga seperti Kediri dan Tulungagung," ujarnya. 

Dikatakannya, dalam pos pengetatan ini petugas juga melakukan tes covid-19 secara acak kepada pengendara yang melintas. Tujuan utama digelarnya pemeriksaan ini adalah guna meminimalisir penyebaran virus corona antar daerah agar tidak melonjak paska lebaran. 

"Hasil rapid tes dan swab secara random di tiga pos yakni wilayah Wonodadi 3 orang dinyatakan negatif, Udanawu 16 orang negatif dan 1 orang reaktif sedangkan di Ponggok ada 4 orang dinyatakan negatif. Bagi pengendara yang reaktif langsung kita suruh putar balik," imbuhnya. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV