SUARA INDONESIA

D’Tirip Jadi Alternatif Baru Pecinta Wisata Alam dan Kuliner di Purworejo

Widiarto - 18 October 2021 | 14:10 - Dibaca 11.40k kali
Wisata D’Tirip Jadi Alternatif Baru Pecinta Wisata Alam dan Kuliner di Purworejo
Pengunjung nikmati pemandangan D


PURWOREJO - Sebuah destinasi wisata kuliner bernama D’Tirip hadir di Dusun Tirip Desa Rendeng Kecamatan Gebang Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Di lokasi itu menyajikan pemandangan alam eksotik dan dilengkapi berbagai wahana, lokasi tersebut juga menjadi alternatif baru bagi para pecinta wisata sekaligus menghidupkan Dusun Tirip yang berada di wilayah perbukitan.

Kendati berada di atas bukit, lokasinya mudah dijangkau dengan akses jalan yang mampu dilewati kendaraan roda 2 dan roda 4. D’Tirip cukup ditempuh dengan waktu 15 menit dari pusat kota Kabupaten Purworejo dan sekitar 5 menit dari pusat pemerintahan Kecamatan Gebang.

Untuk memasukinya, pengunjung cukup merogoh kocek Rp 5 ribu untuk tiket masuk (tarif promo dari harga normal Rp10 ribu).

“Saya sudah dua kali ke sini. Untuk hari ini kebetulan pas gowes bareng teman-teman dari berbagai daerah dan transit untuk istirahat,” kata Koko, pengunjung asal Kelurahan Lugosobo Kecamatan Gebang,  yang datang bersama paguyuban sepeda Sahabat Cycling Club (SCC), pada Senin (18/10/2021).

Diketahui, D’Tirip dikelola oleh CV Diva Group yang bergerak di bidang wisata, optik, dan properti. Keberadaannya secara resmi telah dibuka sejak 18 juli 2021 lalu.

“Selama pandemi Covid-19 kan memang ada pembatasan. Jadi untuk pengunjung, ya belum begitu begitu banyak. Namun, setiap hari ada saja yang berkunjung untuk menikmati suasana di Wisata Kuliner D'Tirip,” kata Kepala Divisi CV Diva, Devi Cahyanti.

Tirip dipilih sebagai lokasi wisata karena lokasinya strategis dan memiliki nuansa alam yang tenang dan nyaman karena berada di permukaan bukit. Dalam pengelolaannya, konsep yang diangkat yakni wisata alam dipadu dengan kuliner dengan cita rasa istimewa.

Pengelola menyediakan 4 tempat makan yang nyaman dengan menu terjangkau. Ada mie rebus, bakso, soto, ayam goreng atau bakar, pecel kembang turi, nasi goreng, sosis, kentang goreng, dan aneka minuman dengan harga mulai Rp6 ribu hingga Rp 13 per porsi.

Beberapa wahana yang ada di dalamnya bisa diakses gratis. Selain taman selfi, pengunjung yang membawa anak-anak bisa menikmati fasilitas out bond.

Selain itu ada juga venue permainan berbayar, seperti odong-odong dan mandi bola. Spot olahraga juga tersedia yakni panahan dan berkuda.

“Fasilitas kita ada homestay, kamar mandi, karaoke, out bound, lesehan, dan berbagai permainan di antaranya Panahan, mandi bola dan odong odong. Kita juga menyediakan caffe malam, yakni menikmati suasana malam dari atas bukit,” sebut Devi.

Lebih lanjut diungkapkan bahwa D’Tirip memang dikelola mandiri oleh CV Diva. Namun, dalam pelaksanaannya, pengelola tetap melibatkan warga setempat, khususnya para pemuda sebagai karyawan. Hal itu sekaligus untuk menggeliatkan perekonomian di wilayah Dusun Tirip dan sekitarnya.

“Tapi tidak semua. Ada karyawan yang kita libatkan lewat jalur rekruitmen dari desa lain,” ungkapnya.

 

 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Widiarto
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Wisata

View All
EDISI, 19 JANUARI 2024
19 January 2024 - 06:01
EDISI, 19 JANUARI 2024
EDISI, 26 DESEMBER 2023
26 December 2023 - 20:12
EDISI, 26 DESEMBER 2023
EDISI, 21 DESEMBER 2023
21 December 2023 - 06:12
EDISI, 21 DESEMBER 2023
EDISI, 20 DESEMBER 2023
20 December 2023 - 06:12
EDISI, 20 DESEMBER 2023