SUARA INDONESIA

Polres Cilacap Tandatangani Nota Kesepahaman Dengan PT S2P

Agus Sulistya - 17 May 2022 | 20:05 - Dibaca 1.23k kali
Pemerintahan Polres Cilacap Tandatangani Nota Kesepahaman Dengan PT S2P
Polres Cilacap, Polda Jawa Tengah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan PT Sumber Segara Primadya

CILACAP - Polres Cilacap, Polda Jawa Tengah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan PT Sumber Segara Primadya (S2P), PLTU Cilacap tentang Bantuan penyelenggaraan pengamanan di lingkungan PT S2P. menandatangani nota kesepahaman.

Penandatangan berlangsung di halaman kantor PT S2P yang dilakukan oleh Wakapolres Cilacap, Kompol Suryo Wibowo dengan Direktur Teknik dan Operasi PT. S2P, PLTU Cilacap Irvan Rahmat disaksikan Pejabat Utama Polres Cilacap dan tamu undangan yang hadir, Selasa (17/5/2022). 

"Nota kesepahaman ini dibuat sebagai salah satu bentuk terobosan kreatif dalam Program Polri untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam menciptakan stabilitas keamanan di lingkungan PT S2P," ungkap Wakapolres Cilacap, Kompol Suryo Wibowo. 

Menurut Wakapolres, tugas untuk memelihara keamanan bukan hanya tugas Polri semata, namun juga merupakan tanggung jawab bersama. 

"Untuk itu dengan adanya nota kesepahaman ini, saya mengajak untuk secara bersama-sama bekerja dan berusaha untuk melakukan perlindungan, pengayoman dan pelayanan terbaik kepada masyarakat khususnya dilingkungan PT S2P ini," ujarnya.

Kompol Suryo Wibowo berharap kerjasama ini dapat berlangsung dengan baik dan dapat dilanjutkan dengan kerjasama-kerjasama kedepan secara kontinue. 

"Sehingga hubungan baik yang sudah terjalin selama ini dapat tertata dengan baik dan semakin bersinergi antara Polres Cilacap dengan PT S2P ini," pungkas Wakapolres. (Satria Galih Saputra)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Agus Sulistya
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024