SUARA INDONESIA

Disbudpar Aceh Tinjau Pemugaran Makam Potjut Meurah Intan di Blora

Gunawan - 28 November 2023 | 17:11 - Dibaca 685 kali
News Disbudpar Aceh Tinjau Pemugaran Makam Potjut Meurah Intan di Blora
Delegasi Pemerintah Aceh saat meninjau pemugaran makam Potjut Meurah Intan di Blora, Selasa (28/11/2023). (Foto: Gunawan/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, BLORA - Delegasi Pemerintah Aceh yang dipimpin Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh, Almuniza Kamal, meninjau perkembangan pemugaran makam Potjut Meurah Intan di Desa Temurejo, Blora, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023).

Potjut Meurah Intan merupakan tokoh pejuang yang namanya harum bagi masyarakat Aceh. Dia merupakan perempuan yang gigih berjuang melawan penjajahan sejak akhir abad 19 sampai awal abad 20.

Tak hanya itu, Almuniza Kamal juga mengapresiasi langkah yang dilakukan Pemkab Blora terhadap area makam Potjut Meurah Intan. Pemugaran ini dibiayai oleh anggaran Pemkab Aceh.

“Jika memang ada hal lain ingin disampaikan, kami menunggu dengan surat resmi, apa yang perlu dibenahi lagi. Bersama-sama untuk pemugaran ini. Termasuk makam-makam keluarga besar Potjut Meurah Intan di Blora,” katanya.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Bupati Blora yang menerima dengan baik dan telah menugaskan SKPD maupun OPD untuk melakukan koordinasi lebih intens dengan pemda," imbuhnya.

Pihaknya juga berharap, kolaborasi antara Pemda Aceh dengan Pemprov Jawa Tengah terus terjalin, khususnya Pemkab Blora. Apa yang dia sampaikan bukan tanpa alasan, sebab ke depannya Potjut Meurah Intan ini akan diajukan mendapat gelar pahlawan yang diakui oleh negara.

"Pemda Aceh akan beraksi untuk menyusun deskripsi penguatan ini. Dan jika perlu melakukan pertemuan secara intens, terbuka," ungkapnya.

Selain meninjau dan berziarah di makam Potjut Meurah Intan, di makam keluarga pribadi Tegalsari, Kadisbudpar Aceh juga berziarah ke makam Rasiah (Ibu Teuku Noerdin), kemudian R.Ng. Dono Muhammad, dan terakhir Pang Mahmud (Waki Mut) yang makamnya ada di Butoh. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gunawan
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV