SUARA INDONESIA

Jelang Lebaran Polres Madiun Musnahkan Ribuan Liter Miras, Narkoba dan Knalpot Brong

Prabasonta - 03 April 2024 | 16:04 - Dibaca 782 kali
News Jelang Lebaran Polres Madiun Musnahkan Ribuan Liter Miras, Narkoba dan Knalpot Brong
Kapolres Madiun AKBP Muhammad Ridwan memotong knalpot brong dengan mesin. (Foto: Ery P/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, MADIUN - Menjelang Idul Fitri 2024, Polres Madiun, Jawa Timur, memusnahkan barang bukti hasil dari cipta kondisi di lapangan polres setempat, Rabu (3/4/2024).

Hadir dalam giat pemusnahan tersebut Kapolres Madiun AKBP Muhammad Ridwan, serta PJU dan Forpimda Kabupaten Madiun terkait. Barang bukti hasil dari Operasi Pekat Semeru 2024 yang dimusnahkan berupa narkoba, miras dan knalpot brong.

Muhammad Ridwan mengatakan, kurang lebih 1.045 liter miras yang sebagian besar hasil industri rumahan (arak jowo) dibuang ke dalam tanah. “Sementaa untuk knalpot brong berjumlah 100 buah dengan cara dipotong oleh mesin pemotong," terangnya.

Sementara untuk Operasi Ketupat Semeru 2024, Polres Madiun menyiapkan delapan pos yang terdiri dari pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu. Pos-pos tersebut didirikan di jalur pemudik selama yang akan dijaga sekitar 555 personel dari TNI Polri dan stakeholder terkait.

Muhammad Ridwan menerangkan, target operasi adalah penyalahgunaan narkoba, miras dan knalpot brong. Karena ketiganya merupakan potensi gangguan keamanan. “Kami berharap dengan adanya penindakan tersebut bisa tercipta kondisi yang aman dan kondusif," tutupnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Prabasonta
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV