SUARA INDONESIA

Bupati Situbondo Lepas 863 Calon Jemaah Haji, Terbagi Tiga Kloter

Syamsuri - 20 May 2024 | 15:05 - Dibaca 595 kali
News Bupati Situbondo Lepas 863 Calon Jemaah Haji, Terbagi Tiga Kloter
Bupati Situbondo Karna Suswandi saat memberikan cindera mata kepada jemaah termuda dan tertua di Pendopo Aryo Situbondo. (Foto: Syamsuri/Suaraindonesia.co.id)

SUARA INDONESIA, SITUBONDO - Bupati Situbondo, Karna Suswandi melepas 863 calon jemaah haji (CJH) kabupaten setempat di Pendopo Aryo Situbondo, Senin (20/5/2024). Dari jumlah calon jemaah haji Situbondo yang dilepas terdiri 417 laki-laki dan 446 perempuan. Ditambah 15 CJH cadangan.

Sementara, CJH Situbondo yang paling muda berusia 18 tahun bernama Ihsanur Robik bin Moh Kamil Rubasin asal Desa Kumbangsani, Kecamatan Jangkar. Sedangkan paling tua berusia 92 tahun atas nama Mukminul bin Saddin asal Desa Seletreng, Kecamatan Kapongan.

Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Situbondo Fandi mengatakan, dari total 863 jemaah yang akan diberangkatkan 2024 ini, dibagi menjadi tiga kloter. Yakni kloter 53, 54 dan 55.

"Untuk kloter 53 dan 54 ini isinya full dari jemaah Situbondo. Dan masing-masing kloter berjumlah 371 yang terdiri dari 366 jemaah ditambah petugas haji sebanyak lima orang. Sementara kloter 55 ini isinya terdiri calon jemaah dari Blitar dan Kabupaten Sidoarjo," jelasnya.

Menurut dia, calon jemaah haji Situbondo yang akan diberangkatkan pada 24 Mei 2024 ini, semuanya sudah melakukan tes kesehatan dan tes kebugaran.

"Sementara untuk vaksin Covid-19 saat ini sudah tidak menjadi persyaratan, tetapi untuk vaksin meningitis wajib, sedangkan untuk influenza dan polio anjuran," terangnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Situbondo Karna Suswandi meminta kepada seluruh jemaah agar menjaga nama baik Kabupaten Situbondo, dengan menjadi tamu yang baik dan berakhlak.

"Sehingga ketika calon jemaah haji Situbondo ini sudah pulang ke tanah air, nanti dapat gelar haji yang mabrur. Oleh karena itu, luruskan niat kita untuk menjalankan perintah Allah SWT dengan melaksanakan ibadah haji ini demi menjalankan rukun islam yang kelima,” pesannya.

“Jaga kesehatan agar sesampainya di Mekkah bisa melaksanakan ibadah haji dengan baik dan sempurna," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV