SUARA INDONESIA, PROBOLINGGO - Insentif sebesar Rp 1 juta per bulan bagi ketua RT dan RW dijanjikan oleh Dokter Aminuddin, jika ia terpilih sebagai Walikota Probolinggo 2024.
Janji dana kesejahteraan untuk RT/RW itu disampaikan Dokter Aminuddin saat berkampanye di Jalan Mayjend Haryoto Gang IX RT.005/RW.003 Kelurahan Jati, Kecamatan Mayangan, Rabu 16 Oktober 2024.
Dia menegaskan, peran RT/RW sangat besar sebagai garda terdepan pelayanan pemerintah. Keberadaan RT/RW sangat penting dan strategis untuk Pemerintah Kota Probolinggo, sehingga perlu dukungan penuh agar kesejahteraannya terpenuhi.
"Jika RT/RWnya baik otomatis kelurahannya juga akan baik. Oleh karena itu mereka harus kita perhatikan," ungkap Dokter Aminuddin.
Politisi Partai Gerindra ini menjelaskan, insentif untuk RT/RW masuk dalam 12 program kerja amanah yang ia tawarkan. Hal itu merupakan bagian dari program efektivitas penggunaan dana kelurahan.
Selain menambah insentif bagi RT/RW, Dokter Aminuudin juga berencana meningkatkan anggaran kelurahan. Dari anggaran semula sekitar Rp 350 juta per kelurahan menjadi Rp 1,5 hingga Rp 2 miliar. Ini dilakukan agar pelayanan di tingkat kelurahan dapat lebih maksimal.
Menurutnya, perhatian terhadap RT/RW sejalan dengan visi besar Presiden RI terpilih Prabowo Subianto, yakni membangun dari pinggiran.
Dokter Aminuudin meyakini jika presiden dan walikota berasal dari partai yang sama, pembangunan di Probolinggo akan berjalan lebih cepat karena adanya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Lutfi Hidayat |
Editor | : Satria Galih Saputra |
Komentar & Reaksi