SUARA INDONESIA

Kembangkan Jaringan dan Sapa Pelanggan, IM3 Gelar Collabonation Tour ke 50 Kota di Indonesia

Wildan Mukhlishah Sy - 30 June 2022 | 20:06 - Dibaca 1.64k kali
Hiburan Kembangkan Jaringan dan Sapa Pelanggan, IM3 Gelar Collabonation Tour ke 50 Kota di Indonesia
Pressconference IM3 dan Musisi yang akan tampil di Collabonation Tour, Kamis (30/6/2022). Foto: Wildan/suaraindonesia.co.id
JEMBER- Provider IM3 akan Kembali menyapa para pelanggan setianya, terlebih penggemar musik di 50 kota se-Indonesia, melalui Collabonation Tour yang akan digelar sejak hari ini, dengan memilih Sevendream Jember sebagai lokasi pertama, Kamis (30/6/2022).

Tak tanggung-tanggung sejumlah daerah yang akan dikunjungi yakni, mulai dari pulau Jawa, Bali, Sumatera hingga Kalimantan.

Pada event yang digelar secara off line tersebut, IM3 akan menampilkan sejumlah musisi hits tanah air, mulai Raisa, Kunto Aji, Rendy Pandugo dan beberapa musisi lokal di setiap daerah yang akan menghibur masyarakat.

Head of Trade Comms and Branding Indosat Ooredoo Hutchison Muhammad Fahrurrozi menjelaskan, melalui konser tersebut pihaknya juga ingin menginformasikan kepada masyarakat terkait pengembangan jaringan yang sedang dilakukan di berbagai daerah.

Menurutnya, terdapat sesuatu yang istimewa pada Collabonation Tour, jika dibangdingkan dengan konser-konser yang telah dilakukan oleh IM3 sebelumnya, hal tersebut adalah dimana pelaksanaannya dilakukan secara offline dan menghadirkan lebih banyak musisi hits nasional.

“Tentu yang berbeda dibandingkan konser sebelumnya, kita mengadakannya secara offline, kalau sbelumnya kan hanya online, kami ingin sekali mendengar antusias para penonton secara langsung,” jelasnya, saat konferensi persnya di Meotel Jember, Sabtu (30/6/2022).

Dirinya mengungkapkan, alasan memilih Kabupaten Jember sebagai kota pertama dalam perjalanan konser kelilingnya.

Rozi menilai Jember, merupakan salah satu daerah yang memiliki apresiasi sangat positif terhadap karya seni.

“Jember dikenal dengan kegiatan seni dan budayanya, jadi kita memilih Jember. Selain itu, ini juga merupakan apresiasi kami kepada para pelanggan kami,” ungkapnya.

Sementara itu, VP Head of EJBN Regional Technology Indosat Ooredoo Hutchen Andri Aryo Tejo mengatakan, Kabupaten Jember merupakan wilayah dengan banyak bukit, untuk itu dalam pengembangan jaringan menurutnya memerlukan perhatian yang lebih.

Kendati demikian, pihaknya berupaya agar pada bulan Oktober 2022 mendatang optimalisasi jaringan Indosat di Kabupaten Jember, sudah mencapai sekitar 98 persen. Sehingga, masyarakat yang berada di daerah pinggiran juga mampu menikmati kelancaran dalam akses internet.

“Jangan khawatir, karena pada bulan Oktober nanti, kami upayakan pengembangan jaringan kami akan mencapai hampir 100 persen, yang artinya semua orang termasuk yang berada di daerah pinggiran juga bisa menikmati jaringan yang lancar,” tandasnya.


» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya