SUARA INDONESIA

One Piece : Usai Tayang 16 Hari Red Pecahkan Rekor Box Office di Jepang,

Ricky Tri Setiawan P - 31 August 2022 | 23:08 - Dibaca 2.50k kali
Hiburan One Piece : Usai Tayang 16 Hari Red Pecahkan Rekor Box Office di Jepang,
One Piece: Red.


SUARA INDONESIA – Hanya dalam 16 hari setelah pemutaran teaternya di Jepang, One Piece: Red sudah menjadi film tersukses sepanjang masa dan memecahkan rekor box office di Jepang.

Euforia penggemar One Piece terhadap film One Piece: Red di negeri yang berjuluk Matahari Terbit tersebut tak main main.

Hanya dalam waktu 16 hari, mereka telah menjual lebih dari 6,6 juta tiket bioskop film One Piece: Red dan menjadi salah satu film terlaris di negara tersebut dalam sejarah.

Dilansir dari akun Twitter resmi film One Piece: Red baru-baru ini mengungkapkan bahwa film tersebut telah menghasilkan 9,2 miliar yen (sekitar 67 juta dolar AS) hanya dalam 16 hari penayangan di bioskop.

One Piece: Red melampaui rekor 10 miliar yen yang telah dibuat pada akhir bulan dan menjadikan film One Piece: Red sebagai entri paling sukses dalam serial One Piece.

Sebagai informasi tambahan, One Piece Film: Z pada 2012, pemegang rekor sebelumnya dalam serial One Piece, hanya meraup total 6,87 miliar yen, jika dikompilasikan sekitar 51,48 juta dolar AS pada akhir seluruh penayangan teaternya.

Selain itu, film One Piece: Red sekarang berdiri sebagai film anime terlaris ke-12 dalam sepanjang masa, melampaui Detective Conan: The Bride of Hallowen dan Studio Ghibli klasik seperti The Secret World of Arriety dan The Wind Rises.

Bukan hanya itu, film One Piece: Red juga merupakan film terlaris ke-53 dalam bentuk apapun dalam sejarah Jepang.

Film ke-15 dalam serial One Piece: Red ini menggambarkan petualangan Bajak Laut Topi Jerami di pulau musik saat mereka bertemu dengan teman masa kecil Luffy yaitu Uta.

Uta sendiri adalah seorang penyanyi cantik yang ingin melawan rasa sakit dan penderitaan dengan musik

Dia juga merupakan putri dari Kaisar Bajak Laut, Akagami No Shanks.

Dua episode prolog film One Piece: Red telah dirilis dan memberikan pemirsa gambaran tentang sejarah Uta dengan Luffy dan Shanks.

Waralaba One Piece yang ikonik ini dimulai pada 1997 dengan penerbitan bab pertama dari manga kesayangan Eiichiro Oda di Weekly Shonen Jump terbitan Shueisha.

Narasinya mengikuti petualangan dari sang MC Monkey D. Luffy, seorang bajak laut muda dengan tubuh yang terbuat dari karet, yang memiliki mimpi untuk menjadi Raja Bajak Laut.

Karya Eiichiro Oda saat ini sudah berjalan lebih dari 1000 bab dan memasuki final saga yang kabarnya akan tamat dalam 5 hingga 6 tahun kedepan.

Dengan lebih dari 516 kopi dari seri yang telah beredar di seluruh dunia, One Piece adalah serial manga terlaris sepanjang masa.

Rilis dan dominasi box office film One Piece: Red bukan satu-satunya perkembangan terbaru untuk franchise One Piece.

Sebab saat ini, Netflix sedang menggarap adaptasi live action dari serial manga Eiichiro Oda, yang akan dibintangi oleh Inaki Godoy sebagai Luffy, sementara video game baru, One Piece Oddysey, sedang digarap oleh Bandai Namco.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Ricky Tri Setiawan P
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya