SUARA INDONESIA

Proyek Normalisasi Embung Sidowayah Jombang Dikebut

Gono Dwi Santoso - 15 August 2023 | 17:08 - Dibaca 1.40k kali
News Proyek Normalisasi Embung Sidowayah Jombang Dikebut
Dinas PUPR Jombang lakukan normalisasi Embung Sidowayah dengan alat berat di Desa Mundusewu, Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang, (Foto: Gono Dwi Santoso/Suaraindonesia.co.id).

JOMBANG, Suaraindonesia.co.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang mengebut proyek normalisasi Embung Sidowayah untuk mengantisipasi bencana banjir saat musim hujan tiba. Selain antisipasi banjir, untuk menambah kapasitas air yang biasanya mengairi sawah petani.

Normalisasi embung yang ada di Desa Mundusewu, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang ini telah hampir selesai. Pekerjaan proyek tersebut kini mencapai 90 persen. Tampak dua alat berat, melakukan pemerataan Embung Sidowayah yang memiliki luas sekitar 1 hektar.

Kepala UPT Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Mojoagung di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Jombang Sunaryo menyebut, normalisasi embung dilakukan sebagai pengendali banjir. 

Dengan normalisasi itu diharapkan mampu mengatasi banjir di ruas Jalan Desa Bareng dan Desa Tebel ketika musim hujan.

"Selain itu juga untuk menambah ketersediaan air. Dimana embung ini dimanfaatkan mengairi sawah kurang lebih 134 hektar yang tersebar di Desa Mundusewu, Tebel dan Desa Bareng," kata Sunaryo, Selasa (15/08/2023).

Sunaryo menjelaskan, kapasitas air di Embung Sidowayah saat ini sekitar 30 kubik ini bisa bertambah nantinya dengan normalisasi. Hal ini bisa dimanfaatkan masyarakat sekitar untuk tanam pada musim kemarau kedua atau MK II.

"Dengan adanya embung ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan irigasi berurutan di sekunder kedungsuruh, utamanya di Desa Tebel dan Desa Bareng untuk irigasi pertanian bisa tercukupi," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Irqam

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV