SUARA INDONESIA

Jelang Magrib, Tujuh Rumah Warga Desa Lampoko Polman Terbakar 

Hasan Basri - 27 September 2023 | 21:09 - Dibaca 1.01k kali
News Jelang Magrib, Tujuh Rumah Warga Desa Lampoko Polman Terbakar 
Petugas pemadam kebakaran sedang berusaha memadamkan kobaran api di rumah yang terbakar Desa Lampoko, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar.

POLEWALI MANDAR, Suaraindonesia.co.id - Kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), Rabu (27/09/2023).

Kali ini, tujuh rumah tinggal dilokasi padat penduduk, tepatnya di Desa Lampoko, Kecamatan Campalagian, dilalap sijago merah.

"Yang rusak berat dan ringan ada tujuh rumah," kata Abdul Rasyad,
Kepala Desa Lampoko.

Api mulai membakar rumah warga sekitar pukul 17.30 Wita, jelang Maghrib. Sumber api bermula dari salah satu rumah warga berinisial IS.

Kemudian menjalar atau merembes ke rumah tetangga lainnya. Belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran. 

Namun informasi didapatkan di lapangan, Is pada saat itu  sedang memasak di dapur. 

Nampak terlihat warga dibantu oleh petugas pemadam kebakaran berjibaku memadamkan kobaran api.

Tetapi, angin yang  berhembus kencang dan rumah yang terbuat dari bahan kayu, membuat kobaran api  dengan cepat membesar hingga merembes ke rumah lainnya.

Amukan  api baru berhasil dijinakkan oleh petugas pemadam kebakaran setelah hampir satu jam   pasca kejadian.

Peristiwa kebakaran ini sempat menimbulkan kemacetan panjang di Jalan Trans Sulawesi Barat, karena lokasinya berada di dekat jalan raya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Hasan Basri
Editor : Yuni Amalia

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV