SUARA INDONESIA

Akun Instagram KPU Jombang Diretas, Diduga Bakal Digunakan Menipu Bermodus Ponsel Murah

Gono Dwi Santoso - 29 January 2024 | 19:01 - Dibaca 744 kali
News Akun Instagram KPU Jombang Diretas, Diduga Bakal Digunakan Menipu Bermodus Ponsel Murah
Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarkat dan SDM, Rita Darmawati, saat menujukan akun Instagram KPU Jombang yang diretas, Senin (29/01/2024)( Foto: Gono Dwi Santoso/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, JOMBANG- Akun Instagram milik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang, Jawa Timur, diretas, Senin (29/1/2024). Pada akun media sosial itu muncul iklan ponsel yang dijual dengan harga murah. Indikasinya, akun medsos tersebut diambil alih untuk dipakai menipu.

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Jombang Rita Darmawati, peretasan tersebut diketahui oleh operator media sosial KPU Jombang. Operator melaporkan pada pukul 10.00 Wib kalau ada notifikasi dari Bandung, yang meminta untuk masuk ke akun Instagram KPU Jombang.

"Sudah kita tolak, bukan saya. Tapi masih bisa saja masuk. Dan pada pukul 10.00 Wib ada penguasaan akun Instagram KPU Jombang oleh hacker," terangnya.

Menurutnya, setelah menguasai akun Instagram KPU Jombang, peretas memosting iklan giveaway ponsel. Akun itu dipakai menjual handphone dengan harga murah. Kemudian, meminta calon pembeli mentransfer ke rekening pelaku dengan nomor ponsel yang juga disertakan.

"Kejadian tersebut sudah kami laporkan ke pimpinan di KPU Provinsi Jawa Timur dan pimpinan sudah memberikan arahan kepada KPU Jombang. Kami berusaha memulihkan akun yang diretas itu," terangnya.

Rita menambahkan , Polres Jombang juga sudah membantu agar tidak terjadi korban penipuan. Saat ini, iklan yang terindikasi penipuan itu sudah diturunkan. Sedangkan akun Instagram masih tahap pemulihan.

"Semoga bisa kita ambil kembali dan kini masih proses pemulihan. Kami ikuti aturan dari Instagram untuk mengembalikan akunnya," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV