SUARA INDONESIA

1.157 Calon Jemaah Haji Asal Tuban Diberangkatkan ke Asrama Haji Surabaya

Irqam - 13 May 2024 | 20:05 - Dibaca 1.30k kali
News 1.157 Calon Jemaah Haji Asal Tuban Diberangkatkan ke Asrama Haji Surabaya
Calon jemaah haji (CJH) asal, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, mulai diberangkatkan ke Asrama Haji Surabaya pada Senin (13/05/2024). (Foto: Irqam/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, TUBAN - Sebanyak 1.157 calon jemaah haji (CJH) asal, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, mulai berangkat ke Asrama Haji Surabaya. Pemberangkatan CJH itu berlangsung di Pendopo Kridho Manunggal Tuban pada Senin (13/05/2024).

Rombongan CHJ secara langsung dilepas oleh Bupati Tuban. Pelepasan itu ditandai dengan tabuhan bedug oleh Bupati Tuban didampingi Forkopimda Tuban, Kepala Kantor Kemenag Tuban dan tokoh agama.

Dihadapan CJH, Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky menitip doa agar Kabupaten Tuban tetap adem ayem, guyub rukun masyarakatnya. Ia juga meminta maaf karena tidak bisa hadir saat manasik haji massal beberapa waktu lalu.

“Semoga Tuban terus mendapat perlindungan Allah dan masyarakatnya sejahtera. Semoga bapak ibu berangkat dalam kondisi sehat, pulang juga harus sehat, dan semoga menjadi haji mabrur mabruroh,” ujar Bupati Tuban yang akrab disapa Mas Lindra ini.

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Tuban Umi Kulsum menyampaikan, jumlah CJH asal Kabupaten Tuban yang diberangkatkan sebanyak 1.157 orang atau berkurang 6 orang dari jumlah saat manasik haji massal terakhir, yaitu 1.163 orang.

Adapun penyebab pengurangan tersebut dikarenakan 3 orang sakit dan 3 orang mengalami kendala saat pengurusan visa.

“Alhamdulillah, perkembangan terbaru visa telah selesai namun baru bisa berangkat dengan kloter lain,” jelasnya.

Umi Kulsum menjelaskan CJH asal Kabupaten Tuban akan terbagi dalam kloter 11, 12, 13, dan 14. CJH kloter 11 dan 12 dijadwalkan masuk di asrama haji Surabaya pada pukul 18.00 WIB.

Sedangkan untuk kloter 13 dan 14 akan transit di Masjid Al-Akbar Surabaya. Pasalnya, masuk ke Asrama Haji Surabaya dijadwalkan pukul 21.00 WIB.

“Kloter 13 dan 14 diperkirakan akan transit dulu di masjid Al-Akbar Surabaya, baru nanti akan ke asrama haji Surabaya," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Irqam
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV