SUARA INDONESIA

Eko Hariyono Resmi Gantikan Sugirah di DPRD Banyuwangi

Muhammad Nurul Yaqin - 20 November 2020 | 13:11 - Dibaca 3.52k kali
Pemerintahan Eko Hariyono Resmi Gantikan Sugirah di DPRD Banyuwangi
Eko Hariyono, saat memberikan keterangan usai pelantikan dirinya sebagai Anggota DPRD Banyuwangi, Jumat (20/11/2020).

BANYUWANGI- Eko Hariyono, Calon Anggota Legislatif dari fraksi PDI Perjuangan Daerah Pemilihan IV resmi menggantikan Sugirah sebagai anggota DPRD Banyuwangi.

Pergantian ini ditetapkan dalam rapat paripurna pelantikan sekaligus pengucapan sumpah/janji Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Kabupaten Banyuwangi sisa masa jabatan tahun 2019-2024 yang berlangsung Jumat (20/11/2020).

Sugirah diketahui melepas kursi dewan dikarenakan pemenuhan syaratnya untuk mencalon sebagai Wakil Bupati Banyuwangi pada Pilkada 2020. 

Sehingga nama Eko Hariyono, caleg Dapil IV DPRD Banyuwangi, terpilih sebagai pengganti Sugirah. 

Eko Hariyono memiliki suara yang dianggap cukup untuk mendapatkan kursi saat ini. Ia sempat memperoleh kurang lebih 3.825 suara dan menempati urutan kelima peraih suara terbanyak bagi caleg PDI Perjuangan di Dapil IV Banyuwangi dalam Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2019 lalu.

Sebelumnya sesuai dengan aturan, seharusnya Andik Santoso yang menggantikan Sugirah. Karena caleg PDI Perjuangan ini mendapatkan suara di urutan keempat di atas Eko Hariyono. Ia mampu meraih 4.450 suara. Namun dia sudah mengundurkan diri dan saat ini menjadi kepala desa (kades) di Desa Sambimulyo, Kecamatan Bangorejo.

"Karena mas Andik sudah menjadi kepala desa. Sehingga sudah selesai dan secara normatif maupun peraturan perundang-undangan sudah resmi pak Eko yang menggantikan Haji Sugirah," kata Ketua DPRD Banyuwangi I Made Cahyana Negara saat dikonfirmasi usai pelantikan.

Made menegaskan bahwa pengangkatan anggotanya ini sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Made berharap agar anggota yang baru dilantik tersebut dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik dan amanah.

"Bisa menambah produktifitas kerja anggota dewan di sisa waktu terakhir ini," ungkapnya.

Sementara Eko Supriyono, anggota dewan yang baru dilantik ini, kedepannya bertekad untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat.

"Kedepan siap untuk meneruskan apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab Haji Sugirah. Yang mana Haji Sugirah di bidang pertanian. Kemudian dari kami ada beberapa hal kemari yang 2019 juga belum bisa terealisasi, terkait dapil IV ini kan infrastruktur, ini menjadi prioritas kita juga di infrastruktur dan pertanian," paparnya.

Untuk diketahui, secara seremonial, Eko Hariyono telah dilantik dan diambil sumpahnya secara agama islam. 

Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Banyuwangi, I Made Cahyana Negara didampingi Wakil Ketua I Muhammad Ali Mahrus, Wakil Ketua II Michael Edy Hariyanto, Wakil Ketua III Ruliyono, dan segenap anggota dewan dari lintas fraksi.

Disaksikan pula oleh Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas secara virtual dan segenap jajarannya dari kantor Pemda setempat. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 NOVEMBER 2024
14 November 2024 - 06:11
EDISI, 14 NOVEMBER 2024
EDISI, 13 NOVEMBER 2024
13 November 2024 - 06:11
EDISI, 13 NOVEMBER 2024
EDISI, 22 OKTOBER 2024
22 October 2024 - 06:10
EDISI, 22 OKTOBER 2024
EDISI, 10 OKTOBER 2024
10 October 2024 - 18:10
EDISI, 10 OKTOBER 2024
EDISI, 08 OKTOBER 2024
08 October 2024 - 05:10
EDISI, 08 OKTOBER 2024