SUARA INDONESIA

Realisasi APBDes Tuntas Tepat Waktu, Pemdes Setia Budi Gelar MDST

Robianto - 31 December 2021 | 18:12 - Dibaca 1.15k kali
Pemerintahan Realisasi APBDes Tuntas Tepat Waktu, Pemdes Setia Budi Gelar MDST
Pemdes Setia Budi menggelar Musyawarah Desa Serah Terima (MDTS) hasil pekerjaan tersebut dari TPK ke Pemdes dan selanjutnya Pemdes menyerahkan kepada masyarakat

MUKOMUKO- Pemerintah Desa (Pemdes) dan TPK Desa Setia Budi, Kecamatan Teras Terunjam, Kabupaten Mukomuko telah sukses merampungkan semua item kegiatan yang ada dalam dokumen APBDes tahun anggaran 2021.

Semua pembangunan telah disertifikasi oleh tim teknis pendamping desa yang disaksikan langsung Tripika Kecamatan Teras Terunjam dan jajaran Pemdes setempat dengan hasil semua pembangunan sesuai volume, RAB dan aturan yang berlaku. Adapun bangunan tersebut salahsatu nya, jalan rabat beton dan Pamsimas.

Bertempat di balai Desa setempat, pada Jumat siang (31/12/2021). Pemdes Setia Budi menggelar Musyawarah Desa Serah Terima (MDTS) hasil pekerjaan tersebut dari TPK ke Pemdes dan selanjutnya Pemdes menyerahkan kepada masyarakat, dalamhal ini Badan Pemusyawaratan Desa (BPD).


Musyawarah tersebut turut dihadiri, Kades dan Sekdes beserta jajaran perangkat Desa Setia Budi, Camat Teras Terunjam, BPD, TPK, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Pendamping Desa, Perwakin pemuda, TP-PKK, Ketua RT, Tokoh masyarakat, Pegawai Sara, serta undangan lainya. Dalam musyawarah itu, Kades Setia Budi, Jumadi memaparkan secara rinci realisasi anggaran di APBDes Desa Setia Budi tahun anggaran 2021.

Jumadi mengatakan, Pemdes bersama TPK telah melaksanakan kegiatan pembangunan fisik tahap I, II dan III ini semuanya dapat terealisasi dengan baik dengan tepat waktu, tepat manfaat serta tepat aturan. Karena pembangunan tersebut dari masyarakat untuk masyarakat, jadi kita tidak menyalahi aturan yang ada.

"Alhamdulillah semua pembangunan tahun ini sudah selesai. Saya serahkan kepada masyarakat. Saya ucapkan terimakasih atas kerja samanya, dan mari sama-sama kita jaga dan rawat semua pembangunan yang telah tuntas dikerjakan ini," kata Jumadi.

Ketua BPD Desa Setia Budi, Sabar Eko Wibowo mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Desa Setia Budi yang sudah melaksanakan kegiatan pembangunan di Desa tersebut.

"Kami dari lembaga BPD berterimakasih kepada pemerintahan desa, semoga pembangunan yang sudah dibangun ini bisa bermanfaatkan oleh masyarakat. Selain itu kami juga apresiasi laporan realisasi anggaran yang disampaikan oleh pak kades, yang mana pak kades memaparkan secara rinci realisasi penggunan anggaran," jelas pria yang kerap disapa pak Eko itu.

Sementara itu, Camat Teras Terunjam, Suryanto juga memberikan apresiasi atas kinerja Pemerintahan Desa Setia Budi, yang tetap focus membangun dalam kondisi saat ini.

"Saya apresiasikan atas kinerja Pemdes Setia Budi, meskipun ditengah Pandemi saat ini. Pemdes Setia Budi tetap focus membangun. Sehingga pekerjaan tersebut terlaksana tepat waktu, tepat sasaran, tepat guna sesuai dengan volume, RAB dan aturan yang ada," kata Suryanto.

Camat Teras Terunjam juga memberikan Apresiasi atas laporan realisasi penggunaan anggaran yang disampaikan Kades Setia Budi.

"Apa yang disampaikan pak Kades tadi, saya rasa inilah yang diinginkan masyarakat. Tentang keterbukaan penggunaan anggaran, ini perlu dipertahankan," harap Camat Teras Terunjam itu. (Adv)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Robianto
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024