SUARA INDONESIA

Akibat Korsleting Listrik, Lima Rumah di Sibuluan Tapteng Ludes Terbakar 

Lamhot Naibaho - 02 July 2024 | 20:07 - Dibaca 899 kali
Peristiwa Akibat Korsleting Listrik, Lima Rumah di Sibuluan Tapteng Ludes Terbakar 
Petugas BPBD Tapteng saat berada di lokasi kejadian. (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, TAPTENG – Sebuah bangunan semi permanen dan empat unit rumah di Kelurahan Sibuluan Nalambok, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, hangus terbakar. Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (02/07/2024) sekitar pukul 08.30 WIB.

Saat kejadian, para korban tidak sempat menyelamatkan barang-barang berharga mereka. Hal itu karena kobaran api cepat membesar dan merambat ke rumah warga lainnya.

Tiga unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Tapteng diterjunkan untuk membantu dua unit mobil pemadam kebakaran milik Pemko Sibolga. Petugas berusaha memadamkan api, namun akses jalan yang sempit menjadi kendala bagi mereka.

"Peristiwa itu diduga akibat hubungan arus pendek. Api yang awalnya berasal dari rumah Bapak Marihot Situmeang, kemudian cepat merambat hingga membakar empat rumah lainnya," ujar Edward Hutagalung, Lurah Sibuluan Nalambok.

Setelah berjibaku selama kurang lebih dua jam, akhirnya api dapat dipadamkan oleh petugas dan dibantu oleh warga. Meski tidak ada korban jiwa, tapi diperkirakan korban mengalami kerugian hingga mencapai ratusan juta rupiah. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lamhot Naibaho
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV