SUARA INDONESIA

Visi Misi Jelas, Machfud - Mujiaman Dapat Simpati Publik

Lukman Hadi - 05 November 2020 | 13:11 - Dibaca 1.57k kali
Politik Visi Misi Jelas, Machfud - Mujiaman Dapat Simpati Publik
Foto: Situasi debat publik Pilwali Surabaya 2020.

SURABAYA - Pemaparan visi misi Machfud Arifin - Mujiaman pada debat publik tadi malam itu mendapat simpati masyarakat yang menyaksikan jalannya debat sampai selesai.

Sufendi, warga Bratang, menyebut pasangan Machfud - Mujiaman terlihat sangat jelas memiliki visi misi untuk membangun Surabaya. Berbeda dengan pasangan Eri - Armuji yang terlihat mengandalkan program Tri Rismaharini.

"Paslon 02 lebih punya misi, 01 hanya  bicara Risma saja," jawabnya, Kamis (5/11/2020).

Warga lainnya, Akbar turut mengapresiasi pasangan Machfud - Mujiaman yang cepat dan lugas menjawab segala pertanyaan pada debat tersebut.

"Pak MA - Mujiaman menjawab semua pertanyaan panelis dengan cepat dan lugas untuk memajukan Surabaya," jawab Akbar yang kebetulan aktifis muslim di Surabaya.

Akbar menilai, program pendidikan yang disampaikan paslon nomor urut 2 itu cukup bisa diterima di kalangan masyarakat.

Sementara itu, seorang aktifis, Lasio, ikut memberikan komentarnya atas penyampaian pasangan Eri - Armuji semalam. Menurutnya, paslon nomor urut 1 seakan-akan menjadi juru bicara wali kota Tri Rismaharini.

"Eri hanya menyampaikan keberhasilan Risma, bukan visi misinya. itupun banyak yang patah. semua terungkap kalau swlama ini pembangunan di Surabaya hanya fatamorgana," ujar warga Ketintang itu.

Senada dengan Lasio, Arilin warga yang tinggal di Medokan Semampir ini menyayangkan pasangan Eri - Armuji tidak memiliki visi misi tersendiri.

"Birokrat sekelas mantan kepala Bappeko kok tidak punya visi misi sama sekali. Sepanjang debat hanya menyampaikan kerja wali kota sekarang. Mau dibawa ke mana Surabaya. Paslon 02 lebih punya visi" pungkasnya.

Debat tadi malam merupakan debat publik perdana bagi paslon Pilwali Surabaya 2020. Debat selanjutnya akan dilaksanakan pada 18 November 2020 mendatang. (lhm)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV