SUARA INDONESIA

Perempuan Berpolitik, Ning Lia: Cerdas dan Tangguh Itu Cantik.

Lukman Hadi - 14 November 2023 | 11:11 - Dibaca 1.11k kali
Politik Perempuan Berpolitik, Ning Lia: Cerdas dan Tangguh Itu Cantik.
Perempuan Berpolitik, Ning Lia: Cerdas dan Tangguh Itu Cantik.

SURABAYA, SUARA INDONESIA - Aktivis sekaligus kader NU, Lia Istifhama beranggapan perempuan yang cantik sesungguhnya itu berkarakter cerdas dan tangguh.

Pernyataan itu diutarakan Ning Lia saat mengisi acara seminar bertajuk "Kontribusi Perempuan dalam Pemilu 2024" di UIN Sayyid Ali Rahmatullah (UIN SATU) Tulungagung beberapa waktu lalu.

Oleh sebab itu, Ning Lia selalu menyuarakan para perempuan untuk diberi ruang politik. Seperti diatur dalam UU Pemilu tentang keterwakilan perempuan dalam Pemilu.

"Ayo kaum perempuan fokus bangun karya. Buang batas dan tolak tua untuk menjadi tetap produktif berkarya. Hargai diri sendiri dan apa yang dimiliki dan tidak perlu risau melihat yang dimiliki orang lain. Fokus saja dengan potensi diri," ujar Lia kepada media ini, Selasa (14/11/2023).

Menurut Lia, perempuan dan politik tidak bisa dilepaskan dari unsur keindahan. Paras cantik dianggap beauty privilege penentu keterpilihan publik.

Namun, Ning Lia mengingatkan, kecantikan memiliki varian standar, yang berarti kecantikan fisik tidak perlu dikejar.

"Dari dunia politik, sebenarnya banyak teladan baik yang telah tampak. Yaitu bahwa banyak sekali pemimpin perempuan yang dianggap cantik karena dua hal, cerdas dan tangguh. Dua aspek ini merupakan kecantikan sejati dan awet permanen," pungkas keponakan Gubernur Jatim tersebut.

Menurutnya, kecantikan yang dibangun melalui attitude tersebut, menjadi bekal utama ketimbang unsur kecantikan luar saja.

"Dari proses politik, sudah seharusnya kaum perempuan beramai-ramai menampilkan sisi inner beauty nya. Gagasan apa yang bisa ia sampaikan dan ketegasan apa yang ia bisa sikapi terhadap segala situasi," jelas Wakil Sekretaris MUI Jatim itu. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV